PUBG Nations Cup edisi ketiga digelar di Seous dan tim Korea Selatan mengamankan trofi di kandang sendiri.

Tim yang diperkuat oleh Giyeol “seoul” Cho, Heejoo “Inonix” Na, Jungyoung “Loki” Park, Taesung “Heaven” Kim, dan pelatih Myounggwan “ssonic” Shin tersebut membawa pulang bagian terbesar dari total prize pool US$300.000.

Seoul dinobatkan sebagai MVP alias pemain terbaik setelah berhasil mengoleksi 34 kill. Korea Selatan merampas kemenangan di tiga ronde dengan total 106 kill, 15 kill lebih banyak dibanding juara bertahan tahun lalu Inggris Raya yang sekarang harus puas menempati peringkat dua.

Keberhasilan Korea Seletan menempati peringkat tiga besar di delapan dari 18 ronde yang dimainkan membuat mereka berhasil mengumpulkan total 172 poin.

PUBG Nations Cup 2023
Kredit: Krafton Inc.


PUBG Nations Cup 2023 perlihatkan map baru City of Glory

PNC 2023 memamerkan Vikendi yang melakukan debut di turnamen esports PUBG, serta eek cuaca Blizzard Zone dan Sandstorm yang dapat mengubah jalannya pertandingan.

Pada kesempatan ini Krafton juga merilis trailer untuk map ke-10 PUBG yang diberi nama City of Glory. Dari sentuhan tema oriental, peta ini mungkin berlokasi di daerah Timur dan pada malam hari. Detail lebih lanjut peta terbaru ini akan diungkap sebelum dirilis.

Jelang penutupan tahun PUBG Esports akan beraksi lagi di Thailand seiring gelaran PUBG Global Champions 2023 yang rencananya dimainkan pada 18 November hingga 3 Desember.



Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Petunjuk resmi tanggal rilis GTA 6, CEO Takes Two beri isyarat