RRQ Hoshi pantas dianggap sebagai tim yang paling haus juara M Series. Merupakan salah satu tim terkuat dan paling stabil di Indonesia, turnamen internasional seakan menjadi kryptonite tim ini.

Merupakan tim dengan koleksi gelar MPL ID terbanyak yakni 4 trofi, RRQ Hoshi belum sekalipun merasakan juara internasional dari turnamen major, entah itu MSC maupun M Series.

Mobile Legends, MLBB, RRQ Hoshi, M4, TODAK
Sumber: Muhammad Thalhah/ONE Esports

Khusus M Series, RRQ Hoshi menjadi satu dari dua tim yang selalu tampil di ajang ini sejak seri pertama sampai M4 sekarang bersama Todak. Tapi keduanya belum juga beruntung untuk menjadi kampiun.

Asa Raja dari segala Raja untuk bisa menjuarai M Series begitu besar pada M4. Ini juga bisa dibilang sebagai alasan para veteran macam R7, Vynnn, hingga Lemon masih berada di roster saat ini.

Tapi apakah peluang RRQ Hoshi untuk juara M4 lebih besar ketimbang tiga M Series sebelumnya?

Performa RRQ Hoshi di fase grup M4

RRQ Hoshi berhasil lolos ke upper bracket M4. Tapi performa mereka di fase grup belum bisa dibilang memuaskan. Kemenangan atas Occupy Thrones terjadi lewat comeback, setelah tim asal Mesir itu memberi perlawanan luar biasa.

Juara MPL ID S9 itu juga dibuat tak berdaya saat menghadapi tim Filipina, ECHO. Satu-satunya kemenangan mutlak wakil Indonesia itu hanya terjadi kala melawan RSG SG pada pertandingan penentu.

ECHO
Sumber: Muhammad Thalhah/ONE Esports

Menjadi juara M4 berarti Anda harus sempurna dari segala sisi dan RRQ Hoshi mungkin belum memperlihatkan itu. Tapi sudah berhasil lolos ke upper bracket harusnya jadi modal penting untuk tampil lebih trengginas di babak knockout nanti.

Ada beberapa faktor yang membuat Lemon Cs harus percaya diri bahwa ini adalah waktunya mereka bersinar dan kembali membawa trofi M Series ke Indonesia.



RRQ Hoshi harus pede juara M4 karena hal ini

Setidaknya ada tiga faktor yang membuat RRQ Hoshi dalam kondisi prima dan bisa menjadi kampiun di M Series. Terlepas dari perlawanan keras tim-tim lain, mungkin hanya RRQ Hoshi yang memiliki alasan paling kuat untuk bisa meraih juara.

  • Hasrat besar para veteran
Mobile Legends, MLBB, M4
Dhonazan Syahputra/ONE Esports

Lemon, R7, Vynnn, dan Alberttt sudah merasakan berkali-kali kegagalan di M Series. Harusnya itu menjadi pembelajaran penting bagi mereka untuk bisa matang di M4.

Khusus Vynnn dan R7 sempat mengatakan sebelum turnamen bergulir bahwa mereka akan mencoba melewati batas standar kemampuan mereka demi bisa juara di M Series.

“Dari diri saya akan benar-benar fight sampai akhir. Saya mencoba seperti Vynnn,” katanya sebelum M4.

“Saya mencoba menembus limit saya semaksimal mungkin. Saya tak peduli tangan saya mau kayak gimana nanti,” tambah kapten dari RRQ Hoshi itu.

Fakta tersebut harusnya sudah menjadi dasar kenapa RRQ Hoshi adalah tim dengan ambisi paling besar di M4 apalagi, mereka selalu main sejak M1.

  • Lemon sudah catch-up dengan para pemain inti
RRQ Lemon, Lemon
Sumber: Dhonazan Syahputra/ONE Esports

Lemon adalah ikon dan legenda. Tapi mencadangkannya dari beberapa musim ke belakang jadi tanda tanya besar bagi RRQ Hoshi. Pemain asal Aceh itu akhirnya dimainkan di dua laga pertama M4, walau hasilnya tak 100 persen menang, tapi ada sesuatu yang penting terjadi.

“Kemarin (pada dua laga pertama) Lemon sedang menyesuaikan diri. Dia bisa dibilang dua season rehat. Sekarang siapapun yang main entah Lemon atau Clay benar-benar murni faktor strategi,” kata Acil kepada ONE Esports di konferensi pers.

Dengan pernyataan tersebut, sudah dipastikan bahwa Lemon sudah ada di level yang sama dengan pemain inti RRQ Hoshi lainnya. Otomatis opsi gameplay dan cheese pick RRQ yang biasanya hanya datang dari pemain ini mungkin akan muncul di knockout stage, yang merupakan kartu AS dari RRQ.

  • RRQ Kingdom ada di depan mata Hoshi
Kingdom
Sumber: ONE Esports

Jika ada sekumpulan orang yang haus dan harus diberikan kebahagiaan oleh RRQ Hoshi, tak lain tak bungkam adalah RRQ Kingdom. Dengan diadakannya M4 di Indonesia, artinya Kingdom secara langsung akan menonton dan mendukung tim kesayangan mereka.

Terkenal sebagai salah satu fans paling fanatik di Indonesia, dengan suara paling menggelegar di arena ketika RRQ Hoshi bermain, dukungan ini harusnya menjadi senjata lain RRQ untuk menghadapi tim-tim kuat lainnya.

Fanatisme ini bisa menjadi energi lebih sekaligus senjata untuk menjatuhkan mental lawan di arena. Apalagi tiket M4 di knockout sudah sold out, artinya Kingdom dan Sonic dipastikan bakal menggila di sana.

Belum terhitung suporter Indonesia dari tim-tim lain yang tentunya akan datang, demi memberikan dukungan atau sekadar menikmati kemegahan Piala Dunia MLBB ini.

BACA JUGA: Jadwal M4 World Championship, Format, Hasil Pertandingan dan cara menonton