REKT merupakan salah satu pemain mikro dan makro terbaik dalam sejarah scene profesional MLBB. Tak ada yang meragukan kapasitas dan kualitas yang dimiliki pemain bernama Gustian Hidayat itu.

Banyak fans dan pemain pro yang respek, bahkan mengagumi Gustian karena kualitas yang dia berikan sepanjang kariernya. Apalagi pemain ini sangat versatile dan sempat berkompetitif pada 4 role berbeda di musim yang berbeda pula.

EVOS Legends juara M1 Wann
Wann REK Oura Donkey Luminaire EVOS Legends Sumber: ONE Esports

Salah satu hero yang paling identik dengan orang terdekat Vior tersebut adalah Claude. Saking jagonya bermain Claude di season 4 dan M1, julukan REKT si petani pun disematkan.

Meski pada akhir kariernya sebelum pensiun ia bermain roamer selama tiga musim, tetap saja sebutan tersebut masih terngiang dibenak para fans.



Penerus Claude REKT ditemukan

Setelah sang master of marksman, tentu banyak pemain marksman yang hebat. Tapi tak ada satu pun yang penggunaan Claude-nya dianggap sespesial Gustian. Sampai akhirnya sang legenda sendiri yang memastikan ada satu pemain yang memiliki gameplay Claude gila, bahkan dia meyakini Claude tersebut mirip saat dia menggunakannya.

Hal ini terjadi pada saat sosok bertato itu membuat konten pada laga MPL PH S10 antara Blacklist International melawan Smart OMEGA.

Kelra, RRQ Hoshi
Kredit: Moonton

Adalah Kelra yang membuat Gustian tercengang dan terkagum, terutama di game pertama dan ketiga. Kala itu REKT mengaku terkagum dan tercengang dengan gameplay yang dimainkan Kelra.

“Tercengang saya guys.Jago banget Kelra guys, jago banget Claudenya sumpah lihat kalian. Ada Claude yang seperti saya kah guys?” katanya.

“Ngeri banget Claudenya, terkagum-kagum saya. Jago banget Kelra, memang masih best goldlaner sih,” tutup dia.

BACA JUGA: Analisis REKT dan Antimage soal back door Kabuki