EVOS Divine tampaknya tengah melakukan perombakan roster secara misterius menuju FFML Season 6 Divisi 1 yang sekiranya dimulai bulan Agustus mendatang.

Sebagai salah satu tim ternama yang saat ini berada di puncak scene kompetitif Free Fire Indonesia, EVOS Divine memang diketahui jarang melakukan perombakan pemain. Jika diingat, mereka hanya menambah dua mega bintang yakni Bion dari IOG dan AbaaaX dari DG Esports.

Sontak, susunan 7 orang pemain dinilai menjadi satu kejanggalan di scene kompetitif Free Fire Indonesia seiring tim lainnya tidak pernah melakukan hal serupa. Manay selaku pelatih tentu memiliki alasan kuat di balik hal tersebut.



Ditemui usai gelaran Free Fire Summer Raid 2022 (17/7), Manay mengungkap jika roster EVOS Divine saat ini masih dalam proses seleksi ketat. Berbagai kekalahan di turnamen internasional membuat Manay ingin tim ini tidak hanya kuat di scene lokal, namun juga internasional.

“Untuk roster EVOS Divine, saya ingin roster selanjutnya bisa lebih bersaing. Saya ingin lineup yang ingin menjadi juara, lineup dengan motivasi bertarung yang lebih besar, karena target saya tidak mengincar prestasi di scene lokal melainkan internasional (FFWS),” ujarnya.

EVOS Divine
EVOS Divine | Kredit: EVOS TV

Lebih jauh, ia bahkan menambahkan tindakannya sebagai pelatih tentu akan menuai pro dan kontra. Tapi, ia selaku pelatih memang benar-benar menginginkan yang terbaik bagi timnya.

“Benar, tindakan saya memang saya akui pasti akan menuai pro dan kontra. Tapi saya memang harus bisa mempertimbangkan matang-matang siapa yang akan menjadi roster, karena hal tersebut demi kebaikan EVOS Divine nantinya,” pungkasnya.


EVOS Divine bergejolak, ada apa dengan Kenzoo?

Tak lama berselang dari ucapan Manay, EVOS Immortal mengumumkan susunan roster mereka untuk FFML Season 6 Divisi 2.

Secara mengejutkan, di sana ada sosok Abu dan Street yang menjadi dua pilar penting dari EVOS Divine selama ini. Hal tersebut sontak membuat pertanyaan besar, mengapa mereka ada di sana? Apakah yang terjadi di dalam tubuh tim Divine? Sehingga Abu dan Street ‘turun gunung’ untuk mendongkrak posisi Rasyah dkk di Immortal.

EVOS Immortal
EVOS Immortal FFML Season 6 Divisi 2 | Kredit: EVOS Esports (Instagram)

Abu yang memang baru pulih dari cedera mungkin membutuhkan pemanasan, demikian juga dengan Street. Namun, hal itu masih belum diklarifikasi lebih lanjut oleh Manay.


Yang menjadi sorotan, adalah sosok Riki “Kenzoo” Wando yang menunjukkan berbagai gelagat misterius seolah mengindikasikan ia bukan lagi bagian dari Divine atau bahkan EVOS. Selama ini, Kenzoo memang berjasa besar dalam perjalanan ‘rezim juara’ Divine.

EVOS Divine - Kenzoo
What’s wrong with Kenzoo? | Kredit: Riki “Kenzoo” Wando (Instagram)

Mulai dari nama dan bio tidak lagi mencantumkan EVOS, feed yang tidak lagi menunjukkan jika ia masih menjadi pemain EVOS dan yang terakhir sebuah klip permainan (montage) seolah membawa pesan jikalau dirinya akan pensiun dari scene kompetitif.

Beberapa waktu yang lalu (hingga kini) ia masih melelang/menjual akun Free Fire pribadi miliknya. Entah ada masalah apa ia seolah benar-benar menunjukkan telah berpisah dari EVOS Divine.

Rumor berkembang, Kenzoo memiliki masalah personal yang tidak bisa di ungkap. Pihak manajemen EVOS saat ini belum mengambil tindakan lebih lanjut dari kejadian ini. Namun, apapun yang terjadi di balik kejadian ini semoga menjadi kebaikan bagi kedua pihak.

Jika benar Kenzoo nantinya bukan menjadi bagian dari EVOS Divine, maka susunan roster mereka untuk FFML Season 6 Divisi 1 adalah sebagai berikut:

1. Saeful “SAM13” Muharrom – Shotcaller, Support
2. Regi “MR05” Pratama – Rusher
3. Abi “BION” Faisal – Fragger
4. Akbar “AbaaaX” Mustafa – Rusher

BACA JUGA : EVOS Esports lepas Zaack ke ONIC, Afm: “Ada rasa bangga dan sedih”