Persija Esports merupakan salah satu nama baru di kancah esports Indonesia. Dilihat dari namanya “Persija”, umumnya orang akan mengingat nama sebuah tim sepakbola asal Jakarta. Lho, kok esports?

Benar, Persija kini juga mulai merambah ke esports. Seperti yang kita ketahui saat ini, esports mulai semakin mendunia tak beda dengan olahraga konvensional. Banyak pihak terlibat di dalamnya mulai dari usia muda, hingga dewasa.

Sebagai salah satu scene esports yang sedang berkembang, Valorant memang sedang berusaha untuk mengukuhkan eksistensi di Indonesia. Setelah pesaing sesama game FPS sebelumnya harus gugur yakni CS:GO, Indonesia merupakan target besar bagi game besutan Riot Games tersebut.

Dan momentum ini pun di rasa tepat, karena Indonesia sebagai bagian dari negara di Asia Tenggara merupakan salah satu negara dengan ekosistem esports yang luas.



Persija Esports pun yakin dengan langkah yang mereka ambil, memulai dengan Valorant bukanlah hal yang buruk. Karena bila dilihat saat ini kekuatan mereka sangatlah potensial, diisi oleh wajah-wajah berpengalaman.

Lebih jauh, ONE Esports akan mengajak kalian semua berkenalan dengan Persija Esports dan siapa-siapa saja yang ada di dalamnya. Yuk kita simak penjelasan selengkapnya.


Persija Esports akuisisi roster ‘Boy With Love’

Menjelang kualifikasi VCT 2022: APAC Stage 1 Challengers, beberapa pemain veteran seperti Nanda “Asteriskk” Rizana, Kevin “Eeyore” Gunawan, Fikri “Famouz” Zaki, Baskoro “Roseaufy” Dwi Putra dan Vicky “flynch” Rudianto yang sebelumnya telah berpisah dengan tim lamanya masing-masing membentuk skuad dengan nama ‘Boy WIth Love’.

Perjalanan mereka sepanjang kualifikasi pun tidak disangka-sangka memberikan buah baik bagi tim yang berisikan para pemain veteran ini. Mereka berhasil melaju ke babak utama VCT 2022: APAC Stage 1 Challenger bahkan lebih beruntung daripada tim esports lainnya seperti ONIC G yang harus masuk ke babak Play-Ins.

Berbekal keberhasilan dan potensi yang mereka miliki, tentu mereka adalah aset yang sangat berharga. Sebelum VCT 2022: APAC Stage 1 Challengers di mulai, mereka resmi diakuisisi oleh Persija Esports.

Dalam video perkenalan di atas, Eeyore memperkenalkan timnya dengan susunan line up dan masing-masing role sebagai berikut:

  • Nanda “Asteriskk” Rizana sebagai Kapten
  • Fikri “Famouz” Zaki sebagai Duelist/Initiator
  • Vicky “Flynchh” Rudianto sebagai Duelist/Initiator
  • Baskoro “Roseaufy” Dwi Putra sebagai Support
  • Kevin “Eeyore” Gunawan sebagai Sentinel

Ia pun yakin dengan kesempatan besar yang diberikan oleh Persija Esports, dan memiliki harapan besar semoga mereka bisa melaju terus hingga ke babak Masters dari APAC mewakili Indonesia di ajang internasional.

Di akhir video perkenalan, mantan penggawa BOOM Esports itu pun mengirim pesan kepada setiap lawan untuk berhati-hati jika menghadapi timnya.

Persija Esports
Kredit: Instagram/eeyorevlr

“Hati-hati aja buat kalian para anak-anak muda, kita orang tua siap untuk bantai kalian,” ujarnya.


Wow, menarik sekali bukan? Profil dari Persija Esports yang berisikan berbagai pemain-pemain berpengalaman dalam dunia FPS. Semoga nantinya mereka bisa memberikan banyak kejutan dan sensasi dalam ajang VCT 2022: APAC Stage 1 Challengers ini ya teman-teman!

BACA JUGA : Panduan bermain agent Valorant Neon: Serba cepat!