Marcos Gaming menjadi satu-satunya tim di Divisi India yang berhasil menjaga win streak di Pokemon UNITE Asia Champions League 2023 hingga minggu ketiga.

Di minggu pertama, mereka berhasil menjaga jarak dengan True Rippers dan meraih kemenangan skor 2-1. Minggu lalu, mereka juga mencetak hasil sempurna dengan skor 2-0 ketika berhadapan dengan tim Gods Reign.


Permainan sempurna Marcos Gaming buahkan kemenangan

Marcos Gaming, Pokemon UNITE
Credit: ©2021 Pokémon. ©1995–2021 Nintendo / Creatures Inc. / GAME FREAK inc. ©2021 Tencent.

Memasuki game pertama kontra Gods Reing minggu lalu, Marcos Gaming memakai lineup draft terbaik yang mereka gunakan. Draft tersebut bekerja dengan baik, terlebih di sekitar Regieleki dan di bagian bawah Regis.

Gods Reign berusaha untuk memanfaatkan objektif apapun namun Marcos Gaming yang mendominasi team fight tiba-tiba mengendur. Penyerangan Marcos Gaming cukup baik membungkam Talonflame dari Gods Reign yang berusaha mencuri beberapa poin.



Menyisakan Rayquaza dan Marcos Gaming telah menyusun rencana pertandingan dengan baik. Seiring kedua tim bekerja sama untuk menghantam Pokemon Legendaris, Gardevoir milik Volc berhasil untuk menolong Gods Regin dengan sebuah performa ciamiknya.

Dengan Rayquaza yang direbut oleh Marcos Gaming game pertama diamankan.


Marcos Gaming kembali amankan kemenangan di game kedua

Kredit: Credit: ©2021 Pokémon. ©1995–2021 Nintendo / Creatures Inc. / GAME FREAK inc. ©2021 Tencent.

Permainan agresif kedua tim tidak berakhir dengan game 1 saja. Marcos kembali menyusun draft terbaik mereka dengan Tyranitar di late game. Gods Reign butuh mengambil alih kendali dan momentum dalam permainan kedua dengan permainan kuat Urshifu.

Dodrio milik Volc dan Glaceon milik Meruem menjadi ancaman besar. Kedua tim dengan mudah berhasil menjatuhkan satu sama lain. Dengan keamanan dari Blissey, Gods Reign tampak kesulitan untuk mencari pick-off penting untuk memenangkan tiap serangan.

Menggunakan kekuatan Urshifu milik Scepter, Marcos menggunakan taktik yang berbeda dengan Volc. Menembus wilayah musuh, Volc menghantam Scepter mundur ke goal zone kedua. Seiring bala bantuan datang untuk menolong Scepter, Marcos berhasil megklaim Reyquaza tanpa ada serangan atau kontestasi sama sekali.

Ada sedikit perlawanan ketika Marcos Gaming mengamankan poin menuju goal zone milik Gods Reign. Dengan 500 poin yang diamankan, Marcos kembali mengemas 3 poin. Membawa mereka menanjak ke upper bracket di tahap selanjutnya,

Marcos Gaming kembali bertanding pada 29 Januari 2023 melawan Revenant Esports.

Saksikan semua hanya di kanal YouTubeFacebook, or Twitch ONE Esports.

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA : Pokemon Unite Asia Champions League resmi bergulir