PMRC 2022 menjadi salah satu terobosan baru dalam scene kompetitif PUBG Mobile global yang akan mempertemukan tim-tim asal Asia Tenggara dan China untuk berkompetisi dalam satu turnamen.

PUBG Mobile Regional Clash (PMRC) 2022 adalah sebuah turnamen baru yang diumumkan oleh Esports Director PUBG Mobile, James Yang pada ajang PMWI 2022 beberapa waktu yang lalu. Diikuti oleh lima regional wakil SEA dan China, nantinya akan dicari satu pemenang.

Memang, untuk kompetisi skala global, China saat ini cukup mendominasi. SEA di lain sisi juga selalu menghadirkan iklim kompetitif yang tidak kalah saing. Besar harapan pihak PUBG Mobile, turnamen ini dapat meningkatkan standard permainan para tim-tim kelas dunia sebelum memasuki musim PMGC mendatang.



Jadwal PMRC 2022 dan hasil pertandingan

Kredit: PUBG Mobile Indonesia

PMRC 2022 akan digelar selama 4 hari berturut-turut, dari tanggal 22 September-25 September 2022. Turnamen ini akan diikuti oleh 16 tim di mana masing-masing regional telah mengirimkan 3 tim wakil terbaik mereka yang diambil dari PMPL dan PEL.

JADWAL PMRC 2022
Kamis, 22 September 2022
Jumat, 23 September 2022
Sabtu, 24 September 2022
Minggu, 25 September 2022

Kredit: BOOM Boboho

DAY 1, Kamis, 22 September 2022

ROUNDMAPWWCD
1SANHOKSEM9
2MIRAMARThe Infinity
3ERANGELAlter Ego LIMAX
4ERANGELThe Infinity
5ERANGELFaze Clan

DAY 2, Jumat, 23 September 2022

ROUNDMAPWWCD
1SANHOKNOVA Tencent
2MIRAMAREagle Esports
3ERANGELYangon Galacticos
4ERANGELBOOM Esports
5ERANGELEagle Esports

DAY 3, Sabtu, 24 September 2022

ROUNDMAPWWCD
1SANHOKYangon Galacticos
2MIRAMARYangon Galacticos
3ERANGELGenesis Dogma GIDS
4ERANGELTeam SMG
5ERANGELD`Xavier

DAY 4, Minggu, 25 September 2022

ROUNDMAPWWCD
1SANHOKBN
2MIRAMARNOVA Tencent
3ERANGELBOOM Esports
4ERANGELThe Infinity
5ERANGELGenesis Dogma GIDS

Klasemen

Kredit: PUBG Mobile Indonesia

Cara menonton PMRC 2022

Kredit: AE Aces

Untuk menyaksikan PMRC 2022 dapat dilihat melalui berbagai kanal sosial media PUBG Mobile Indonesia mulai dari Facebook, TikTok, YouTube dan Vidio.

BACA JUGA : Roster ONIC Esports resmi dibubarkan! Akuisisi tim lain?