Proses restrukturisasi Bigetron RA (Red Aliens) mulai menunjukkan sebuah progres dan bukan hanya wacana sang CEO, Edwin “Starlest” Chia semata.

Usai hasil buruk yang diterima pasukan Alien Merah di sepanjang tahun 2022, Starlest benar-benar mau merombak tim ini dari dasarnya. Tak hanya membahas tentang susunan pemain hingga pelatih, Starlest menguak sampai ke inti dalam permasalahan Bigetron RA.

Secara garis besar, memang pergolakan sudah terjadi sejak awal tahun 2022 di mana bintang andalan mereka, Muhammad “Ryzen” Albi memutuskan untuk rehat. Bigetron RA pun kemudian seolah hilang kendali dan tak menampilkan performa terbaiknya.

Hal itu berbeda dengan ‘saudara tiri’ mereka yakni Bigetron ION/ION Esports di mana Miseryy cs raih gelar juara PMPL ID Spring 2022.



Perombakan kemudian terjadi kembali di mana uHigh keluar dari formasi dan duet Miseryy-GenFos dihadirkan pada musim berikutnya. Hasilnya tak jauh beda, bahkan berkali-kali Bigetron RA masih belum menunjukkan progres yang signifikan.

Akhirnya semua berakhir di PMGC 2022, dengan hasil Bigetron RA gagal melangkah ke babak Grand Final di Jakarta, Indonesia. Sebagai CEO, Starlest menilai jika ia benar-benar harus menuntaskan permasalahan yang mendasar di dalam tim Red Aliens.

Evaluasi dilakukan, semua pemain serta staf terkait menghadap dirinya. Dan kini, sedikit gambaran terkait Bigetron RA di tahun 2023 mulai terlihat.


Tak hadirkan pemain baru, Starlest hadirkan sistem dan staff baru di Bigetron RA tahun 2023

Kredit: Starlest

Melalui akun Twitter miliknya, Starlest memberikan update terbaru mengenai proses restrukturisasi Red Aliens beberapa hari yang lalu.

Walau cuitan tersebut sudah dihapus olehnya, lewat kanal YouTube LIL ANANG, terlihat jika Starlest menghadirkan satu sistem baru di dalam Bigetron RA untuk tahun 2023.

Kredit: LIL ANANG

Pertama, Starlest menyatakan jika pada bulan Januari 2023, ia akan merampungkan roster Red Aliens pada pekan depan (usai PMGC 2022).

Selain itu, Starlest juga mengungkapkan kehadiran sosok staf kepelatihan atau yang disebut ‘Director of PUBG Mobile’ yang akan menghadirkan budaya serta program baru di dalam tim.

“Semoga kami dapat menyelesaikan roster PUBG Mobile, akhir pekan depan. Kami sedang mencoba untuk menunjuk seorang ‘Director of PUBGM’ untuk (tahun) 2023. Dia akan bertanggung jawab dalam merancang program baru dan menghadirkan budaya baru,” tulis Starlest.

Lebih jauh, ia juga merancang sebuah program latihan fisik atau kebugaran untuk mendukung performa tim Red Aliens di musim depan. Program latihan fisik dan kebugaran merupakan salah satu program yang cukup unggulan ketika proses Pelatihan Nasional (Pelatnas).

Bigetron RA, BTR Zuxxy, Bigetron Esports, PMGC 2022, PUBG Mobile
Kredit: PUBG Mobile Indonesia

“Kami juga akan memulai program kebugaran di pertengahan bulan Januari untuk Alpha (MLBB) dan Red Aliens yang dijalankan oleh pelatih ternama,” pungkasnya.

Sosok ‘Director’ ini masih belum dapat dijelaskan lebih detail. Namun menurut Anang, sosok ‘Director’ ini kemungkinan adalah orang yang sudah berpengalaman di esports.

Well, jika tidak ada pemain baru di Red Aliens, semoga dengan pembaharuan ini kita bisa melihat para penggawa Alien Merah berjaya di tahun 2023.

BACA JUGA : PMGC 2022: Jadwal, format, hasil pertandingan dan cara menonton