Juara PMPL ID Fall 2022 akhirnya jatuh ke tangan Genesis Dogma GIDS (GD GIDS) yang berhasil meraih predikat “2-time Champion” PMPL ID usai sebelumnya berhasil menjadi juara di Season 4.

Menariknya, mereka berhasil mencuri alias menggondol gelar juara PMPL ID Fall 2022 dari tim yang lebih diunggulkan juara, yakni Alter Ego LIMAX. Momen-momen krusial tercipta di pertandingan akhir, di mana semua tim bersaing merebut gelar juara.

Diketahui, AE Limax dan BOOM merupakan dua tim yang memegang keunggulan dari babak final pada hari kedua. Genesis Dogma masih bercokol di papan tengah klasemen, tepatnya berada di posisi ke-5 klasemen.

Namun, ketika pertandingan belum berakhir, semua hal bisa terjadi dan momen meraih gelar juara PMPL ID Fall 2022 menjadi sejarah baru bagi GD GIDS.



Dramatis! GD GIDS cetak sejarah baru sebagai juara PMPL ID Fall 2022

PMPL ID Fall 2022
Kredit: PUBG Mobile Indonesia

Pertandingan di hari puncak Grand Final PMPL ID Fall 2022 berjalan cukup baik bagi semua tim. Namun, entah mengapa dua pemuncak klasemen AE Limax dan BOOM Esports tampak tidak terlalu beruntung menuju ke arah pertandingan ke-3.

Berbagai tim pun mulai memanfaatkan momentum untuk mencuri poin. Dimulai dari NFT Esports yang meraih WWCD di map pertama, Sanhok. Lalu diikuti oleh MORPH GGG di map kedua, dan AURA yang meraih WWCD di map ketiga, Miramar.

Kebangkitan AE Limax sebagai pemuncak klasemen pun muncul di map keempat, Erangel. Bermain baik dan defensif sejak awal, hingga ke akhir permainan, Limax berhasil meraih WWCD pertamanya di hari puncak Grand Final. Mereka pun kemudian bersaing sengit kembali dengan BOOM Esports di puncak klasemen.

Memasuki map kelima, permainan mulai tidak terkendali. Banyak tim-tim yang mulai amburadul bermain agresif dengan meng-cut paksa jalur rotasi atau dropzone tim lain. Naas, AE Limax menjadi sasaran, Potato selaku IGL yang tersisa tidak dapat berbuat banyak.

Kendati gigit jari di map kelima, mereka tetap optimistis untuk meraih kemenangan dari match akhir. Lalu, memasuki map akhir, garis zona tampak menguntungkan AE Limax yang memiliki dropzone di area atas Erangel. Berbagai drama pun bermunculan, semua tim bermain kian agresif.

AE Limax yang kurang beruntung mengambil keputusan, di jegal paksa oleh DG Esports. Sontak, gelisah melanda para pendukung Alter Ego. Perlahan saingan mereka tumbang, mulai dari BOOM, NFT, bahkan kontestan lainnya kecuali Genesis Dogma.

Antusiasme Alter Ego dan para pendukung meledak, mereka yakin bisa mengklaim gelar juara PMPL ID Fall 2022 karena selisih poin yang terlampau unggul. Sadar Genesis Dogma berpeluang besar menjadi juara, Daybot yang tersisa bertahan sekuat tenaga menjadi lone-survivor.

Ketika ia menumbangkan pemain GPBR, Ciel, peluang juara Alter Ego LIMAX pun sirna. Daybot kemudian tumbang dan menyisakan tim lainnya berjuang.

Di akhir pertandingan, klasemen membuktikan GD GIDS keluar sebagai juara PMPL ID Fall 2022 sekaligus menorehkan sejarah baru sebagai tim yang berhasil meraih 2-kali gelar juara dalam sejarah PUBG Mobile Indonesia.

Antiklimaks bagi Alter Ego LIMAX, mereka hanya terpaut selisih satu poin saja di mana hasil akhir 235 poin, GD GIDS raih 236 poin sedangkan BOOM di posisi ketiga mengumpulkan 233 poin. Sungguh sebuah level baru dalam persaingan scene kompetitif PUBGM.

Genesis Dogma GIDS
Kredit: ONE Esports (Cristian WS)

Menjadi tim juara PMPL ID Fall 2022, GD GIDS meraih trofi, hadiah uang tunai US$25 ribu dan slot PMPL SEA Fall 2022 Finals, congratulations.

BACA JUGA : BTR Starlest blak-blakan bicara soal gaji pro player PUBGM