Tanggal main M4 terungkap! Setelah sukses menyelenggarakan MSC 2022, turnamen MLBB internasional selanjutnya yang segera digelar adalah M4 World Championship.

MLBB berkembang begitu pesat. Komunitas game MOBA satu ini meningkat drastis, sehingga turnamen-turnamen yang diselenggarakan pun kian panas.

RSG PH MSC 2022 Champions
Kredit: MSC 2022

Hal ini berdampak positif terutama pada kualitas para pemain yang hadir. Persaingan tak lagi statis karena banyak muka baru yang bahkan hadir dari negara yang sebelumnya tak terlalu dipandang.

Asia Tenggara memang masih mendominasi kekuatan. Filipina benar-benar ambil peran sebagai negara terkuat. Tapi, Indonesia selalu membuntuti, termasuk Myanmar, Malaysia, Dll.

Mobile Legends, RSG PH, MSC 2022, Trophy
Kredit: ONE Esports

Salah satu turnamen paling ditunggu setiap tahunnya adalah M Series. Biasa diadakan tiap akhir tahun, perbedaan dipastikan terjadi untuk tanggal main M4.

Moonton umumkan tanggal main M4

Sampai akhirnya setelah grand final MSC 2022 selesai, yang mana RSG PH berhasil menjadi juara setelah mengalahkan RRQ Hoshi 4-0, video resmi terkait M4 hadir di Youtube resmi MLBB.

Itu hanya sekadar teaser, tapi cukup untuk membuat fans mempersiapkan diri untuk kemegahan M4 World Championship.

Pada video tersebut Moonton mengungkapkan bahwa tanggal main M4 adalah 1-15 Januari 2023. Ya, M4 tidak diadakan pada akhir tahun, melainkan awal tahun depan.

Belum tahu alasan mengapa ada sedikit kemunduran, yang jelas Moonton pasti sudah mempersiapkan Piala Dunia-nya dengan sebaik-baiknya.



Apakah Indonesia menjadi tuan rumah M4?

Pertanyaan baru muncul, di mana M4 akan diadakan? Mengetahui dua perhelatan terakhir M2 dan M3 diadakan di Singapura. Sedangkan M1 ada di Malaysia.

EVOS World, Mobile Legends: Bang Bang M1 World Championship, EVOS Legends

Sempat ada rumor terdengar dari beberapa streamer bahwa potensi M4 diadakan di Indonesia cukup besar. Tapi itu baru kabar burung belaka. Moonton belum mengumumkan tempat perhelatan M4 pada video teasernya.

Tentu harapannya adalah Indonesia menjadi tuan rumah untuk pertama kalinya, karena selain antusiasme fans yang akan teramat besar, berarti boleh ada tiga perwakilan Indonesia untuk M4 nanti.

BACA JUGA: MPL ID S9 pakai sistem poin untuk ke M4? Ini jawaban Moonton