Ahmad Maungzy adalah salah satu pemain veteran di scene pro Mobile Legends. Tak ada yang meragukan kapasitas dari pemain asli Pontianak tersebut.

Sebagai salah satu ikon dari Alter Ego, Ahmad Maungzy sebenarnya tak tergantikan dari MPL ID S3 sampai 7. Sampai akhirnya kenyataan berubah di season 8, yang mana sang pemain mulai sering dirotasi.

Roster tim MDL Season 5
Kredit: MDL

Masalah yang mengejutkan banyak fans terjadi di musim ini. Alih-alih masuk roster MPL ID S9, Ahmad Maungzy malah diturunkan ke MDL bersama Leomurphy. Sampai sekarang belum ada alasan yang benar-benar diungkap terkait hal ini.

Padahal Ahmad Maungzy masih belum merealisasikan mimpi juara MPL ID. Ia mungkin salah satu pemain veteran yang masih dijauhi keberuntungan terkait juara. Apalagi ketika Alter Ego masuk M2, dia malah terkena Covid-19 dan gagal berangkat ke Singapura.

Turun ke MDL bukan berarti Ahmad Maungzy putus asa

Bersama MDL, indikasi terkait Ahmad muncul dari banyak fans. Mulai dari dia yang sulit bersaing di MPL, atau sang pemain sengaja diturunkan karena ada internal dengan beberapa pilar MPL yang menimbulkan ketidakcocokan.

Leomurphy dan Ahmad, Mobile Legends, Alter Ego, Playoff MPL ID Season 8
Kredit: MPL ID

Apalagi di MDL, Ahmad diyakini punya partner baru yang begitu dia percaya yakni Kidsz, pemain muda debutan yang talentanya cukup besar. Ini bisa menjadi awal baru bagi sosok yang dulu punya IGN Maungzy itu untuk memaksimalkan potensi, untuk kembali ke ranah MPL nantinya.



Ahmad berhasrat besar main di M4

Menarik ketika sang pemain bercerita soal hasrat bermain yang masih sangat besar ketika streaming. Meski main di MDL musim ini, mimpi Ahmad adalah M4. Artinya, ia akan berupaya untuk main di MPL ID S10.

Ia sangat yakin bahkan berjanji akan main di M4, dengan atau tanpa Alter Ego.

@alteregofanbase7

Gass M4 man. Diamanapun nanti Tim pilihan lu gw tetap dukung man, gw fans AE gara gara Gusion lu yg gak seberapa itu???????????? #aeahmad #aemaungzy #alteregoesports #alterchamps #alteregogogo

♬ BEAUTY AND A BEAT JUSTIN BIEBER – sadvibes????

“M4 saya bakal masuk ya guys. Saya harus mengejar mimpi dan bakal bermain di M4. Mau di tim mana pun, saya akan main di M4. Kalian bisa pegang omongan saya dari sekarang,” katanya.

Pernyataan Ahmad memperlihatkan bahwa dia mencari tim yang mau memainkannya di MPL ID S10. Jika di Alter Ego kesempatan itu sulit didapati, rasanya bursa transfer di jeda MPL nanti akan panas seiring potensi Ahmad Maungzy hengkang.

BACA JUGA: Nino sebut Ling jadi penentu kemenangan 2-0 Alter Ego atas ONIC Esports