Tidak seperti apa yang diprediksi banyak orang, hasil pertandingan antara Bigetron Alpha dan Rebellion Zion benar-benar di luar perkiraan.

Bigetron Alpha sempat terseok-seok di awal musim, bahkan mereka hampir tidak lolos playoff andaikan performanya tidak meningkat di akhir musim.

Menghadapi Rebellion yang sedang on-fire, Bigetron Alpha bermain kesetanan dan menang telak 2-0. Dengan demikian sang Giant Slayer dipaksa pulang lebih awal pada debutnya di babak playoff.

Sosok yang buat Bigetron Alpha menggila lawan Rebellion Zion

Sosok yang buat Bigetron Alpha menggila lawan Rebellion Zion.

Kehadiran Razeboy di player room Bigetron Alpha cukup menarik banyak perhatian. Pelatih tersebut berhasil membawa Bigetron Beta menjadi juara MDL ID Season 6, sebelumnya ia juga merupakan dalang utama dari dominasi Bigetron Era di scene MLBB ladies.

Tak berhenti sampai di situ, ternyata Razeboy berikan dampak yang cukup besar pada kemenangan Alpha di laga playoff pertama musim ini.

“Raze Boy berperan besar di back stage, dia juga memberi banyak masukan pada saya untuk pertandingan ini,” terang Mozia pada sesi wawancara pasca pertandingan.



Bigetron Alpha tak lihat celah di ONIC Esports

Mobile Legends, MLBB, ONIC Esports, Juara Musim Reguler MPL ID S10
Kredit: ONE Esports

Setelah mengalahkan Rebellion Zion, Kyy cs mendapatkan ujian yang lebih berat. Mereka bakal berhadapan dengan pemuncak klasemen musim reguler, ONIC Esports.

Sudah tidak perlu dijelaskan lagi bagaimana performa ONIC Esports di regular season. Saat peserta lain kesulitan mengatasi persaingan MPL ID yang sangat panas, ONIC Esports jadi satu-satunya tim yang mampu konsisten di sepanjang musim.

Menyadari hal tersebut, coach Mozia mengakui jika sulit mencari celah yang bisa dieksploitasi untuk pertandingan nanti.

“Menghadapi pemuncak klasemen di pertandingan selanjutnya, kami mewaspadai segala aspek tentang ONIC Esports. Mereka adalah pemuncak klasemen, jelas semua lininya sangat kuat,” jelas Mozia.

Bagaimana menurut kalian, apakah Bigetron Alpha bisa menciptakan keajaiban dan membungkam prediksi banyak orang?

Ikuti kanal resmi ONE Esports Indonesia di InstagramFacebook dan TikTok untuk mendapatkan berita, panduan, dan highlight Mobile Legends: Bang Bang lainnya.

BACA JUGA: Jadwal MPL ID S10, klasemen, format, hasil, dan cara menonton