ONIC Esports berhasil membalaskan kekalahan mereka di Royal Derby jilid 2 MPL ID S10 setelah meraih kemenangan 2-0 atas RRQ Hoshi di week 5, Sabtu (10/9/2022). Kemenangan ini berhasil mengantarkan Landak Kuning bertengger di puncak klasemen sementara.

Kemenangan ONIC ini juga membuat RRQ kembali merasakan kekalahan setelah berhasil menghentikan lose streak saat menghadapi Bigetron Alpha satu hari sebelumnya. Selain itu, laga ini juga dihiasi dengan tumbangnya Franco dari Vyn setelah hampir selalu meraih kemenangan sejak Season 9.


ONIC Esports terlalu kuat di game pertama

Kredit: ONE Esports

Pada game pertama, ONIC tampil begitu mendominasi sejak awal permainan. Mereka sukses menyulitkan RRQ dalam mengembangkan permainan dengan mampu beberapa kali menciduk hero mereka.

Saking mendominasinya, ONIC sempat memiliki keunggulan 8-0 secara skor kill pada menit ke-6 dan mendapatkan semua objektif Turrtle yang ada.

Setelah terlalu lama dikepung dan tidak bisa mendapatkan buff, RRQ pun tak mampu lagi menahan serangan ONIC pada menit ke-11. Tanpa menunggu Lord kedua hadir di Land of Dawn, mereka sukses melakukan tekanan dan memastikan kemenangan dengan skor kill 18-2.

Hasil ini membuat Vyn harus merasakan kekalahan game ketika dirinya bermain menggunakan Franco. Padahal ia memiliki rekor sempurna bersama hero ini di MSC 2022 dengan empat penampilan tanpa kekalahan dan satu kali di awal MPL ID S10, sebelum selalu dijadikan target ban.

Bisa dikatakan juga bahwa ONIC Esports sukses membuat RRQ Hoshi “tidak bermain” sejak awal game pertama. Namun, hal berbeda terjadi di awal game kedua, di mana Alberttt dkk mampu memberikan tekanan terlebih dahulu.



RRQ Hoshi dominasi game 2, ONIC Esports berhasil bangkit

Mobile Legends, mlbb, RRQ Hoshi vs Bigetron Alpha, MPL ID S10
Kredit: ONE Esports

Kali ini, giliran RRQ yang berhasil menguasai awal permainan. ONIC sempat mampu mengikis ketertinggalan, tetapi tidak cukup dan membuat mereka terus berada di bawah tekanan.

Namun pada menit ke-17, ONIC sempat kembali bangkit. Bahkan mereka berhasil mendapatkan Lord keempat di menit ke-19 setelah sukses mengalihkan perhatian RRQ Hoshi melalui split-push di top lane.

Hal ini berhasil membuat ONIC membuat pertahanan RRQ Hoshi menjadi porak-poranda. Meski sempat berhasil dibendung, tetapi serangan berikutnya dari Landak Kuning berhasil menjadi penentu kemenangan 2-0 mereka di menit ke-23 dengan skor kill 15-14.

Dengan hasil ini, ONIC Esports berhasil menguasai puncak klasemen sementara dengan rekor enam kemenangan dan dua kekalahan, di mana mereka unggul secara game rate dari Aura Fire yang memiliki rekor sama dengan mereka. Sementara bagi RRQ, hasil ini membuat mereka tertahan di peringkat keempat dengan rekor lima kemenangan dan empat kekalahan.

Pada pertandingan berikutnya, ONIC akan langsung berhadapan dengan Aura Fire pada hari ketiga week 5, Minggu (11/9/2022). Pertandingan ini juga akan menjadi penentu siapa tim yang paling layak untuk berada di puncak klasemen akhir pekan ini.

BACA JUGA: Jadwal MPL ID S10, klasemen, format, hasil, dan cara menonton