Geek Fam ID menjalani pertandingan terakhirnya di musim reguler MPL ID Season 10 dengan menghadapi Rebellion Zion.

Meski hasil pertandingan ini tidak akan berdampak pada peringkat klasmeen, Geek Fam ID tetap mengerahkan segala kemampuan terbaiknya.

Seperti yang kita tahu, Geek Fam ID sudah dipastikan tidak bisa melanjutkan perjalnannya ke babak playoff. Tapi mereka bertekad untuk undur diri dengan kepala tegak.

Geek Fam ID tegaskan siap bertempur di MPL ID selanjutnya

EVOS Legends, Debut Baloyskie Geek Fam ID
Sumber: ONE Esports

Terlihat jelas jika Rebellion Zion mengincar pertarungan late game dengan mengambil Esmeralda, Claude, dan Faramis. Di sisi lain, Geek Fam ID tak berdiam diri, mereka mengusung hero early seperti Irithel dan Paquito.

Kekhawatiran sempat menyeruak di kalangan penggemar Geek Fam karena mereka tertekan di awal permainan. Tapi Baloyskie cs bermain sabar dan menunggu momentum yang dibutuhkan. Saat kesempatan muncul, tanpa basa-basi Geek Fam ID membalikan keadaan dan menutup game pertama dengan kemenangan cepat di menit ke-11.



Tertinggal satu game, Rebellion Zion menurunkan skuat utamanya dan menggantikan Vall dangan Widjanarko. Diberi hero signature-nya, Mathilda, ia langsung membayar kepercayaan coach dengan kemenangan. Rekannya di mid lane, Swaylow, juga tak kalah impresif. Menggunakan Lunox, ia mengantongi 7/2/9 KDA dan diganjar gelar MVP.

Rebellion Zion Swaylow vs Geek Fam ID
Kredit: MPL ID

Kembali menghadapi Widjanarko dengan Mathilda-nya, Geek Fam ID mengusung draft yang bisa membendungnya. Dengan Uranus dan Grock di garis depan, daya serang Geek Fam didukung dua hero lincah, Karina dan Claude.

Skuad Geek Fam kali ini memiliki tembok pertahanan yang kokoh. Uranus dan Grock mampu bisa menahan gempuran serangan Rebellion yang ditopang Faramis.

Geek Fam benar-benar menang secara draft di game penentuan, dengan demikian mereka menutup pertandingan terakhirnya dengan senyuman.

Dua pekan ke depan, MPL ID S10 bakal menjalani masa persiapan untuk laga playoff yang dilangsungkan pada Rabu, 19 Oktober 2022. Kalian harus sabar menunggu sebelum kembali menyaksikan aksi-aksi luar biasa pemain MLBB terbaik di Indonesia.

Ikuti kanal resmi ONE Esports Indonesia di InstagramFacebook dan TikTok untuk mendapatkan berita, panduan, dan highlight Mobile Legends: Bang Bang lainnya.

BACA JUGA: Jadwal MPL ID S10, klasemen, format, hasil, dan cara menonton