ONIC Esports dipastikan menjadi juara paruh musim kedua menutup babak reguler season MPL ID S10 di pekan ketujuh. Pasukan Landak Kuning saat ini kukuh di puncak klasemen usai rivalnya RRQ Hoshi ‘diseruduk’ oleh Rebellion Zion, Minggu (25/9).

Walau sudah memastikan upper bracket ada di genggaman tangan mereka, hal itu ternyata tidak serta merta membuat ONIC berleha-leha begitu saja. Mereka tetap harus tampil maksimal agar tidak jatuh dan kecolongan seperti EVOS Legends.

Lantas, bagaimana tanggapan para pemain atas performa mereka menuju akhir musim? Apakah ada celah untuk lawan bisa menjatuhkan mereka di week terakhir?



Anti-kendor, Butss sebut ONIC Esports tetap ‘all-in’ menuju akhir reguler season

ONIC Esports, Roster ONIC Esports mpl s10
Kredit: ONIC Esports

Dalam sesi livestream-nya, Butss sebagai salah satu penggawa ONIC Esports menyatakan jika timnya tetap akan tampil maksimal dan ‘all-in’ menuju akhir reguler season. Butss menyebutkan jika setiap tim MPL yang bisa mendapatkan kemenangan, akan ada ‘benefit’ tertentu yang akan diberikan oleh pihak MPL ID di akhir musim.

“Tidak boleh (kalah) di akhir reguler season, ada uangnya. Kalau menang, setiap tim akan mendapatkan hadiah uang dari pihak MPL Indonesia,” ucap Butss.

Memang, kompetisi sekelas MPL Indonesia memberikan hadiah uang bagi setiap tim yang bertanding, apalagi jika berhasil mengamankan kemenangan. Hadiah tersebut umumnya disebut sebagai ‘uang tampil’ yang kemudian akan diserahkan ke manajemen tim terkait.

Kredit: MPL ID

“Jadi kami setiap tim kalau tampil dan menang akan mendapatkan hadiah uang, nanti akan dihitung semua. Kalau kalah, tergantung, misalnya kalah 2-1 mungkin masih ada uangnya, kalau tidak ya mungkin tidak akan dapat,” pungkasnya.

Atas pernyataan tersebut, Butss yakin jika timnya akan terus tampil maksimal dan ‘all-in’ menuju akhir dari reguler season MPL ID. Pasukan Landak Kuning tidak boleh kehilangan momentum dan harus menjaga konsistensi menuju playoff.

Di week 8, ONIC Esports masih akan menghadapi dua lawan terakhir yakni Geek Fam ID (1/10) dan juga Alter Ego (2/10) untuk menutup reguler season.

BACA JUGA : Segala skenario EVOS Legends untuk lolos playoff MPL ID S10