EVOS Legends akan bermain di ONE Esports MPLI 2023. Ini menjadi turnamen terakhir mereka di tahun 2023. Mengalami banyak cobaan dalam beberapa bulan terakhir, Macan Putih mengikuti MPLI dalam kondisi yang tidak baik-baik saja.

Tidak lolos playoff MPL ID S12 kemudian tak sampai grand final di Piala Presiden Esports 2023 menjadi saksi bahwa EVOS Legends berada dalam titik nadirnya.

EVOS Douma, EVOS Icon, EVOS Esports, WCG 2023, MLBB, Mobile Legends
Kredit: EVOS Esports

Kebangkitan tentu diharapkan para EVOS Fams. Tapi apakah ada perubahan yang akan terjadi? Hal itu tak akan bisa dilihat di MPLI 2023 karena EVOS Legends masih menurunkan pemain-pemain yang sempat bermain di MPL ID S12.

Cr1te, Vaanstrong, Tazz, Branz, Veldora, dan Douma akan mencoba peruntungan di ajang internasional ini. Dipimpin sementara masih oleh Caleb, EVOS akan diuji di turnamen terakhir di 2023, pun juga turnamen terakhir mereka membawa nama Legends di depannya.

EVOS Legends ganti nama di 2023

Mengapa yang terakhir? Seperti yang sudah dilihat. Pada video dokumenter EVOS Esports di Youtube yang memperlihatkan kegagalan Legends di season 12, pada akhir video Branz mengatakan bahwa ini adalah perjalanan terakhir EVOS Legends.

Tak berhenti di sana, Head of Esports Macan Putih, ONER, pada sebuah wawancara dengan esports.id juga berkata bahwa akan ada nama baru untuk EVOS Legends di musim yang akan datang.

EVOS ONER, EVOS Manay, EVOS Javra dan Wibowo Tan | Kredit: ONE Esports

Artinya MPLI 2023 akan menjadi turnamen terakhir sekaligus penutup untuk nama EVOS yang melegenda.

Tezet jadi pelatih EVOS Legends? Ini konfirmasinya
EVOS Legends diprediksi Age bakal kesulitan rekrut pemain baru
Pelajaran penting EVOS Legends dari kegagalan di MPL ID S12

Seperti yang kita tahu, EVOS begitu akrab dengan gelar dunianya, terutama M1. Meski begitu di waktu bersamaan, embel-embel ‘Legends’ juga menjadi beban terutama untuk para pemain EVOS pasca regenerasi total pemain veteran di season 10.

EVOS Legends ada di grup C MPLI 2023

Meski begitu bermain di MPLI 2023 tak akan mudah. Apalagi fase grup juga cuma memainkan sistem BO1 yang artinya kemenangan sangat penting sejak awal.

Berada satu grup dengan eks juara dunia, ECHO, ditambah dua tim yang selalu menyulitkan Macan Putih di MPL ID S12, Bigetron Alpha dan Rebellion Zion, ini menjadi tantangan besar bagi Vaanstrong Cs.

Jika diibaratkan, ini adalah nyawa terakhir untuk roster yang sekarang untuk membuktikan mereka masih layak bermain di musim selanjutnya.

Karena jika gagal lagi, perombakan besar sepertinya akan terjadi untuk perencanaan tim yang lebih baik di tahun 2023. Apalagi EVOS sudah membuka trial umum untuk mencari para pemain terbaik nantinya.

Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Hasil fan vote MPLI 2023: ECHO dan EVOS Legends satu grup!