EVOS Dlar ternyata membuktikan janjinya kepada para penggemar tim Macan Putih kala Legends jamu Geek Fam di pekan kedua, Sabtu (20/8). Debutnya terbukti bawa kemenangan dan hal tersebut menjadi satu pertanda baik akan kariernya di MPL Indonesia.

Sebagai salah satu pemain yang sempat absen dikarenakan faktor internal, EVOS Dlar sudah dinantikan para penggemarnya untuk bermain. Sang EXP Laner handal pun membuktikan kualitas dan pengalaman kelas dunia di hadapan mantan rekannya, Baloyskie.

Tekuk Geek Fam 2-0, ternyata tidak membuat pria yang bernama lengkap Gerald Trinchera itu berpuas hati dengan EVOS Legends. Ia pun sudah menyiapkan ancang-ancang untuk mempersembahkan rekor kemenangan di pertandingan selanjutnya.



Debut EVOS Dlar sempurna, tetap puji permainan Baloyskie sebagai mantan rekannya

Clara Mongstar (Left), EVOS Dlar (Right) | Kredit: MPL ID (YouTube)

Usai melakoni pertandingan melawan Geek Fam, Dlar menjalani post-match interview bersama Clara Mongstarr. Di sana ia mengaku tidak ada kendala apapun menghadapi Geek Fam walau di sana ada Baloyskie hingga Hadess.

“Mudah, tidak ada kendala sama sekali,” ucap Dlar.

Kendati menang mudah atas Geek Fam, ia tetap menyanjung permainan dari mantan rekannya itu dan mengaku jika Baloyskie cukup berkembang.

Mobile Legends, Baloyskie, Geek Fam ID, MPL ID
Kredit: ONE Esports

“Saya senang di sana ada Baloyskie, saya akui permainannya cukup berkembang menjadi lebih baik sekarang,” sambungnya.


EVOS Legends yang melakukan perombakan sebelum memasuki pekan kedua MPL ID Season 10 tidak menjadi satu hambatan bagi Dlar. Terbukti, permainannya cukup menawan dan komunikasi mereka cukup baik menghadapi Geek Fam.

Dlar menyatakan jika ia tidak ada mengalami kendala apapun dengan rekan barunya, DreamS dan Sutsujin, ia hanya berusaha melakukan apa yang diinstruksikan.

Kredit: MPL ID (YouTube)

“Mengenai pergantian roster EVOS Legends bagi saya biasa saja, tidak ada masalah. Teman-teman saya hanya memberi tahu apa yang perlu saya kerjakan,” ungkap Dlar.


Di akhir, ia pun mengungkapkan siapakah tim MPL ID yang ingin sekali ia lawan. Jawabannya cukup mengejutkan, Dlar menyebutkan ONIC Esports.

ONIC Esports
Sumber: ONE Esports

“Lawan yang ingin saya hadapi selanjutnya, mungkin ONIC Esports,” pungkasnya.

Saat ini, ONIC Esports memang tengah berbenah terlebih dengan kehadiran Kairi di dalam rosternya. Apa pertandingan Dlar vs Kairi menjadi tajuk perbincangan yang cukup dinantikan oleh seluruh penggemar MPL Indonesia? Kita tunggu saja.

BACA JUGA : Markyyyyy belum main, Bigetron Alpha jadi bulan-bulanan Aura Fire