EVOS Divine merupakan salah satu top tier tim Free Fire Indonesia yang memiliki segudang prestasi major di scene kompetitif Free Fire.

Sebagai salah satu tim yang masih mendominasi, tentu saja EVOS sudah mengalami masa-masa sulit atau krisis dalam perjalanan kariernya hingga sampai saat ini. Sebelum akhirnya berhasil mengukir ‘rezim juara’, EVOS kerap berganti roster dari waktu ke waktu.

Namun, jika roster mereka dapat mendulang kesuksesan dan popularitas, tentu saja EVOS tidak akan mengganti susunan rosternya. Tercatat, tim ini hanya melakukan 3 perubahan besar di sepanjang karier profesionalnya.

Tak heran, dominasi yang mereka bangun layak diacungi jempol karena konsistensi yang dibangun oleh para pemainnya.



Manay
EVOS Manay | Kredit: EVOS Manay (Instagram)

Sang pelatih, Muhammad Farhan Ridha atau yang lebih dikenal sebagai Manay pun bermula dari karier sebagai pemain di tim EVOS Divine. Sebagai pemain, ia telah meraih banyak gelar terlebih kini dirinya menjadi pelatih yang kerap panen prestasi.

Lantas, siapa-siapa sajakah nama-nama besar yang pernah menghiasi sejarah roster EVOS Divine dari masa ke masa? Simak ulasan ONE Esports berikut ini.


Konsisten dan dominan di scene kompetitif Free Fire, inilah sejarah roster EVOS Divine dari masa ke masa

EVOS Divine
EVOS Divine | Kredit: EVOS TV

Perjalanan karier EVOS Divine memang dimulai sejak tahun 2021 (saat tim ini dinamakan Divine). Namun, sebagai bagian dari EVOS, Manay dkk sudah hampir 4 tahun bergelut di scene kompetitif Free Fire sejak tahun 2019 mereka bergabung dengan skuad Macan Putih.

1. EVOS Capital (MR05, MR13, Manay, Cupay)

Capital Esports
sumber: Garena Free Fire Indonesia

Form awal EVOS Divine adalah Manay dkk yang direkrut dari Capital Esports. Berhasil tampil sebagai juara FFIM 1 2019 Shopee, mereka kemudian direkrut oleh EVOS Esports sebagai tim Free Fire pertama mereka melaju ke FFWC 2019, Bangkok.

EVOS Capital FFWC 2019
EVOS Capital FFWC Champion 2019

Tidak berhenti menciptakan sejarah di scene kompetitif major Indonesia, EVOS Capital pun melejit pesat di panggung internasional dan menjadi tim Indonesia pertama yang menjadi ‘The Inaugural Champion Free Fire World Cup 2019’ mengukir prestasi penting bagi EVOS.


2. EVOS Esports 1st shuffle (MR05, SAM13, Manay, Street, Abu)

Jatuh bangun usai menjadi juara FFWC 2019, EVOS Capital kemudian mulai melakukan perombakan tim untuk pertama kalinya. Prestasi mereka pada turnamen FFAI dan FFIM dinilai kurang baik dan akhirnya salah seorang pemain, Cupay, harus digantikan.

EVOS Divine
Kredit: EVOS Esports (Instagram)

Sebagai pengganti Cupay, EVOS kemudian merekrut Street dari NARA Esports dan ABU dari tim Rosugo Esports sekaligus menandakan pertama kali tim ini memiliki 5 member. Lineup ini diyakini menjadi awal gemilang bagi EVOS mengukir ‘rezim juara’ mereka.


3. EVOS Esports 2nd shuffle (MR05, SAM13, Manay, Street, Abu, Kenzoo)

Memasuki tahun 2020, EVOS Esports (tidak lagi menggunakan nama ‘Capital’) menatap tahun yang baru dengan semangat dan rasa optimistis yang tinggi. Namun, sayangnya belum mengubahkan nasib mereka dari tahun 2019.

Hanya mampu finis di posisi ke-3 pada ajang Free Fire Indonesia Masters 2020 Spring, EVOS Esports pun memutuskan untuk kembali menambah roster mereka. EVOS lalu memboyong seorang pemain yakni Kenzoo. Kenzoo merupakan salah seorang mantan pemain yang dulu bermain untuk DG Esports.

Buah baik perubahan ini kemudian menghadiahkan gelar juara FFML Season 2, FFIM 2020 Fall bagi EVOS Esports setelah puasa gelar sejak menjadi juara FFIM 1 2019 dan FFWC 2019.


4. The Rise of EVOS Divine (MR05, SAM13, Manay, Street, Kenzoo, AbaaX, BION)

EVOS DIvine - FFIM 2021 Fal
EVOS Divine as FFIM 2021 Fall Champion | Kredit: FF Esports ID

Sukses meraih kesuksesan di FFIM 2021 Spring dan FFIM 2021 Fall, EVOS Divine masih belum bisa meraih prestasi di level internasional seperti pada tahun 2019 yang lalu. Dari berbagai kegagalan dan hasil yang masih jauh dari harapan membuat sang pelatih, Manay, harus berpikir keras mencari siapakah sosok yang harus melengkapi roster EVOS Divine.

Free Fire, Abax, Bion, EVOS Divine
Kredit: Instagram/@evos.luch

Mengejutkan, EVOS tidak tanggung-tanggung menggelontorkan dana besar menghadirkan BION pemain bintang dari Island of Gods Esports dan AbaaX dari DG Esports. Transfer fantastis ini kemudian memberi kejayaan bagi skuad Macan Putih di FFML S5 Divisi 1.


5. EVOS Divine 2nd shuffle? (MR05, SAM13, Manay, BION, AbaaX, Mannz, Razz)

EVOS DIvine
EVOS Divine as FFML S5 Divisi 1 Champion | Kredit: ONE Esports (Cristian WS)

Berhasil mencetak kemenangan besar di FFML Season 5 Divisi 1, membuat EVOS Divine mendapatkan tiket emas menuju FFWS 2022 Sentosa. Sayang, performa mereka lagi-lagi menuai hasil yang kurang memuaskan.

Gagal di FFWS 2022 Sentosa membuat sang pelatih, Manay kembali mencoba merancang ulang roster EVOS Divine menuju musim kompetisi FFML Season 6 Divisi 1 dan FFIM 2022 Fall.

Namun, belakangan banyak rumor berkeliaran terkait roster EVOS Divine. Mulai dari sang kapten, SAM13 dikabarkan ingin pensiun. Kembalinya sosok Abu, bersama dengan Street mengisi lineup roster Immortal hingga ketidakpastian Kenzoo menjadi satu polemik besar.

EVOS Immortal
EVOS Immortal FFML Season 6 Divisi 2 | Kredit: EVOS Esports (Instagram)

Mengenai siapa yang akan menjadi pengisi roster EVOS Divine selanjutnya pun masih belum terungkap untuk saat ini. Kita tunggu saja nanti bagaimana kabar-kabar selanjutnya mengenai roster Divine untuk FFML Season 6 Divisi 1 dan FFIM 2022 Fall.

BACA JUGA : Roster baru EVOS Esports siap guncang FFML Ladies, banjir trofi?