Bubarnya divisi Free Fire AURA Esports masih menjadi perbincangan hangat di kalangan komunitas Free Fire di Indonesia. Salah satu tim yang cukup ikonik tersebut memutuskan untuk tidak memperpanjang eksistensi di scene kompetitif.

Tiga tahun berjalan, AURA sudah menghiasi scene kompetitif dengan berbagai roster-roster ternama dan melegenda di Indonesia. Sebagian besar dari mereka bahkan sudah memiliki fanbase yang besar walau berpisah dari tim selama beberapa waktu.

Prestasi demi prestasi pun tentunya sudah mereka koleksi. Namun sayang, gelar major hingga impian mewakili Indonesia di panggung dunia belum tergapai.

Berita pembubaran ini tentu masih mengejutkan bagi beberapa pihak terkhusus penggemar sejati AURA Esports yakni AURA Fam. Tak hanya AURA Fam, komunitas Free Fire Indonesia pun turut menyuarakan rasa kecewa mereka menyikapi hal ini.



Berbagai pemain, dan pelatih yang terakhir kali membela AURA Esports mengucapkan terima kasih pada pihak manajemen melalui akun sosial media mereka masing-masing.

Perpisahan ini merupakan keputusan berat yang diambil oleh pihak manajamen. Baik dari level Head of Esports hingga mewakili CEO angkat bicara.


Manajemen AURA Esports ucap permohonan maaf kepada seluruh penggemar

AURA Esports, AURA Ignite, FFML, Free Fire
Kredit: Riza Setiawan

Beberapa jam setelah pengumuman pembubaran divisi Free Fire AURA Esports, Jumat (6/1), Head of Esports AURA, Reza Pahlevi angkat bicara.

Menurut Reza, pembubaran divisi Free Fire merupakan keputusan yang cukup berat dan melalui proses panjang dan merupakan pertimbangan dari berbagai aspek. Ia kemudian memohon maaf kepada para penggemar AURA Esports yang selama ini telah mendukung.

“(pembubaran) ini (adalah) keputusan terberat yang pernah kami buat. Butuh waktu dan proses yang sangat panjang untuk sampai di keputusan ini. Berbagai aspek dan sisi sudah kami lihat dan pikirkan. Saya mewakili AURA memohon maaf yang sebesar-besarnya atas keputusan yang tidak berkenan dan mungkin tidak pernah terbayangkan oleh kalian semua,” tulis Reza.

Ia pun mengucapkan rasa terima kasih kepada AURA Fam dan semua pihak yang selalu mendukung perjalanan divisi Free Fire dari waktu ke waktu.

Kredit: AURA TV

“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak di scene Free Fire yang telah menjadi saksi hidup perkembangan AURA hingga saat ini. Kami juga mendoakan yang terbaik untuk semua pemain, pelatih dan manajer yang pernah membela AURA Free Fire,” sambungnya.

Mewakili CEO, Daniel Santoso atau yang kerap disapa Dansan juga turut mengucapkan permohonan maaf kepada seluruh AURA Fam dan komunitas Free Fire Indonesia.

Daniel juga memahami bagaimana perasaan para penggemar yang dari waktu ke waktu turut mendukung AURA, namun sekali lagi ia menegaskan jika keputusan pembubaran ini merupakan hal yang cukup berat baginya.

“Kami sangat menikmati masa-masa indah yang telah dihabiskan komunitas AURA Free Fire dan bisa bersaing di tingkat yang paling tinggi, dan kami sangat bersyukur atas dukungan yang telah kami terima. Ini bukan keputusan yang mudah, dan kami harap kalian dapat mengerti dan memahami bahwa ini adalah keputusan yang telah mempertimbangkan dengan matang semua pilihan dan aspek yang ada,” tulis Dansan.


AURA tetap membuka peluang untuk kembali ke scene Free Fire Indonesia

Terlepas dari beratnya keputusan yang diambil oleh AURA saat ini dengan membubarkan divisi Free Fire yang sudah eksis selama beberapa tahun, Pahlevi mengakhiri ucapannya dengan kemungkinan/peluang AURA untuk kembali ke scene tetap terbuka.

Kredit: AURA Pahlevi

“Akan selalu ada kemungkinan untuk AURA kembali ke scene Free Fire. Doa yang terbaik untuk kita semua,” pungkasnya.

Dansan juga mengungkapkan hal yang sama terkait apa yang disampaikan oleh Pahlevi di mana AURA Esports masih mungkin akan kembali di waktu yang lain.

Kredit: AURA TV

“Keputusan terberat di tahun 2023. Terima kasih semua #AURAFAM yang dukung kami di Free Fire. Siapa yang tahu? Mungkin saja kami akan kembali suatu hari nanti,” tutup Dansan.

Good luck further, AURA, perjuangan dan kenangan yang kalian berikan akan selalu menyala bagaikan api semangat sang Naga.

BACA JUGA : Booyah Pass Free Fire: Detail harga dan item-item keuntungan