Perkembangan Bigetron Delta di FFWS ID Spring 2024 sangat baik!

Bigetron Delta di FFWS ID Spring 2024 berhasil memukau semua penggemar Free Fire lewat performa mereka yang begitu mengagumkan. The Deltas berada di papan atas klasemen di pekan kedua saat ini.

Perubahan pemain yang dilakukan oleh sang pelatih, Christian “ChrisJo” Jonathan di musim ini dinilai berdampak besar. Tak heran, mereka bisa melampaui berbagai tim ternama seperti RRQ, EVOS Divine hingga DEWA United Esports.

Bigetron Delta di FFWS ID Spring 2024 mengumpulkan total 7 kali BOOYAH. Perolehan yang didapat oleh Dhikz dkk menjadi yang terbanyak dari semua tim.

Apa saja faktor kekuatan yang membuat Bigetron Delta di FFWS ID Spring 2024 berkembang cukup masif dari musim sebelumnya? Mari kita bahas.

BERITA PILIHAN REDAKSI
Tanggal rilis mystery shop FF 2024, ayo koleksi item favorit kalian!
Cara akses Garena Player Support, tempat aduan semua masalah Free Fire
Rekap FFWS ID Spring 2024: RRQ rebut takhta W1, BTR cetak rekor baru!

Bigetron Delta di FFWS ID Spring 2024 sukses jaga posisi di papan atas klasemen

Sampai hari pertama di minggu kedua FFWS ID Spring 2024, Bigetron Delta sukses jaga posisi di papan atas klasemen bersama RRQ Kazu dan INDOSTARS.

Saat ini, Bigetron Delta menempati posisi ke-2 dengan total 282 poin. Selisih cukup dekat dengan RRQ total 40 poin dan 31 poin lebih unggul dari INDOSTARS.

Peluang untuk memperbesar kedudukan pun terbuka bagi The Deltas di mana Sabtu (17/2) mereka akan bermain di match day-2 minggu kedua.


3 Faktor kunci yang menjadi kekuatan Bigetron Delta di FFWS ID Spring 2024

Bigetron Delta di FFWS ID Spring 2024, FFWS ID Spring 2024, Bigetron Delta, Free Fire
Kredit: Chrisjo

Setidaknya ada beberapa faktor kunci yang menjadi kekuatan Bigetron Delta di FFWS ID Spring 2024 di antaranya:

1. BIJAK DALAM EARLY FIGHT DAN MEMILIH DROP ZONE

Early fight adalah kunci penting di setiap pertempuran. Early fight menjadi pondasi penting bagi semua tim untuk dapat menjaga momentum menuju mid-game dan late-game.

Bigetron Delta di FFWS ID Spring 2024 cukup aktif dalam berbagai early fight. Tak jarang, setiap momen early fight sukses mereka menangkan.

Menghindari tim-tim lawan yang cukup kuat dan memilih lawan yang lebih ‘seimbang’ jadi pembeda bagi The Deltas di musim ini.

Hal tersebut pun diakui oleh pelatih RRQ Kazu, Adi “Adyy” Gustiawan yang menilai Bigetron Delta cukup bijak memilah milih lawan dalam early fight.

RRQ, RRQ Adyy, RRQ, FFML Season 8, FFWS 2023 Bangkok, Free Fire
Kredit: ONE Esports

“Kalau dilihat Bigetron sekarang mereka adalah tim dengan objektif di mana mereka lebih memilih yang bisa diakukan dan tidak bisa dilakukan,” ucap Adyy.

“Contohnya ketika perebutan compound dengan Morph di Mud Site mereka lebih mengalah dan lebih memilih menghajar SATU Esports (1ESP) di Intellect Center itu salah satu bentuk objektifnya ChrisJo yang menyatakan ‘tim saya (punya peluang) 50-50 atau di bawah 50 persen menang lawan MORPH’ jadi lebih mencoba mencari spot tim lain yang ‘lebih mudah’,” tambah dia.

Sementara itu pelatih DEWA United Fikri “KidSR” Aulia menambahkan bahwa Bigetron lebih berkembang dengan cara yang dipaparkan oleh Coach Adyy sebelumnya. Akan tetapi, hal tersebut cenderung kurang efektif.

Kredit: ONE Esports

“Menurut saya dia (Bigetron) lebih berkembang saja karena (pemilihan) drop zone-nya berubah-ubah di mana menyesuaikan yang bisa dilawan. Tapi kembali, mereka (mungkin) bakal kesulitan di fase Point Rush dan Grand Final karena mereka bisa dibilang bermain sebagai ‘musafir’ alias tidak punya drop zone tetap dimainkan,” tambah KidSR.


2. KOMPOSISI ROSTER YANG SALING MELENGKAPI

Bigetron Delta di FFWS ID Spring 2024 melakukan perubahan roster dengan mengganti dua pemain Azriel dan Thanos serta merekrut Sensei dan Reo.

Susunan pemain ini dinilai cukup baik, Dhikz dan Reo sudah lama bermain bersama dengan kekuatan para bintang muda seperti Keongg, Sensei serta Sueb jadi lebih matang, saling melengkapi satu sama lain.

Kepemimpinan Dhikz sebagai IGL juga patut diacungi jempol. Dengan strategi yang sudah diracik oleh sang pelatih, ChrisJo, Dhikz berhasil membuat keputusan-keputusan yang tepat bagi rekan setim serta mengeksekusi momen-momen penting dengan baik.


3. STRATEGI BERMAIN CHRISJO YANG CUKUP CERMAT

Di balik keberhasilan setiap tim tentu ada andil yang besar dari sang pelatih. ChrisJo, adalah sosok pelatih yang sudah berpengalaman di kompetisi tier 1 Free Fire.

Banyak hal yang telah dikembangkan oleh Bigetron di musim ini. Hal tersebut bahkan diakui oleh pelatih dari tim-tim lain seperti RRQ dan DEWA United.

Kredit: ONE Esports

“Di fase liga sekarang ChrisJo (punya) banyak opsi. Karena setiap minggu, di setiap day tim berganti-ganti jadi dia memilih siapa (tim) yang bisa dihajar dan siapa yang bisa ditaklukkan di drop zone tertentu,” ucap Adyy.

Hal tersebut membuktikan bahwa racikan strategi dari sang pelatih terbukti ampuh dalam perkembangan Bigetron di musim ini.

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA : Jadwal FFWS ID Spring 2024, format, hasil dan cara menonton