Free Fire x Assassin’s Creed dibangun berdasarkan fakta bahwa Assassin’s Creed telah menjadi salah satu game terbaik sepanjang masa. Game tersebut membawa pemainnya kembali ke masa lampau untuk berperan sebagai assassin yang bertugas mengubah garis sejarah dari balik bayangan.

Berbeda dari pengumuman yang menggemparkan melalui akun instagram mereka, ternyata diam-diam Garena mulai menghadirkan indikasi akan adanya kolaborasi dengan salah satu seri video game ternama, Assassin’s Creed. Sebelumnya, mereka telah mengumumkan kolaborasi dengan seri video game pemenang penghargaan buatan Ubisoft tersebut. Hampir sama dengan berbagai kolaborasi yang pernah dihadirkan, Garena berharap hal ini juga akan menyatukan para penggemar dari kedua game.

Di awal tahun setelah berita tersebut beredar, Garena tidak langsung mengaplikasikan berbagai perubahan serta menghadirkan fitur-fitur ingame yang bertemakan game ikonik tersebut. Melainkan mereka menghadirkan kolaborasi dengan BEATz Squad sebuah grup musik yang hampir sama seperti kolaborasi mereka dengan T.R.A.P Squad pada bulan Februari ini.



Setiap kali Garena menghadirkan adanya bentuk kolaborasi dengan hal-hal tertentu mulai dari anime hingga film dan aktor serta atlit kenamaan lainnya, mereka pasti akan memberikan tanda-tanda di dalam permainan yang bisa dilihat oleh para pemain. Biasanya akan ada perubahan mulai dari pesawat pengantar, loot airdrop hingga hal-hal lainnya.

Namun, di sini akan kami sajikan 3 bukti kuat tentang hadirnya kolaborasi Free Fire x Assassin’s Creed berdasarkan poin-poin yang telah kami sebutkan sebelumnya. Yuk simak penjelasan selengkapnya berikut ini:


Bukti-bukti kolaborasi terbaru Free Fire x Assassin’s Creed

1. Tower tinggi di map Bermuda

Seperti yang telah kami sebutkan, berita mengenai adanya kolaborasi Free Fire dan Assassin’s Creed sudah beredar sejak bulan Januari lalu. Kemudian, salah satu perubahan di dalam permainan pun mulai terlihat di tandai dengan adanya beberapa tower-tower besar yang menjadi ciri khas seri video game ikonik tersebut. Selengkapnya bisa dilihat pada gambar di bawah ini:

Free Fire x Assasins's Creed
Signature tower Assassin’s Creed

Sebagai pemain, kita dapat mengenali bahwa tower tersebut bukanlah asset ikonik yang biasa ada di dalam permainan. Namun sejak adanya berita mengenai kolaborasi antara Free Fire dengan Assassin’s Creed, tower-tower ikonik tersebut mulai bermunculan walau hanya berlaku di map Bermuda saja. Kalian bisa menjumpai tower tersebut di sebelah bawah area Peak, di dekat Shipyard, di sebelah area Pochinok, dan di sekitar area Hangar.


2. Loot airdrop dengan logo elang

Kemudian, selain tower hal yang telah kami singgung di atas juga berhubungan dengan loot airdrop box yang selalu hadir di mid game ke arah late game. Selain Loot airdrop ini, biasanya juga balon udara yang menyediakan loot tambahan di tengah-tengah permainan juga akan memiliki perubahan tema. Selengkapnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini:

Loot airdrop dengan logo elang khas Assassin’s Creed

Seperti yang bisa kita lihat di atas, pada Loot Airdrop box tersebut ada gambar seekor elang yang merupakan salah satu ciri khas dari game Assassin’s Creed.


3. Vending machine dengan gambar ikonik Ezio

Dan hal terakhir yang belum kami singgung pada penjelasan sebelumnya adalah tentang vending machine yang menampilkan gambar ikonik karakter Ezio dari Assassin’s Creed.

Vending machine merupakan salah satu fitur ingame penting yang ada di dalam permainan Free Fire akhir-akhir ini.

Sebelumnya bertemakan groove dengan warna ungu yang dipadukan dengan warna hijau berlapis biru muda kini mesin tersebut berubah menjadi ke-abuabuan seperti pada gambar di bawah ini:

Vending Machine bertemakan Ezio

Di tengah-tengah mesin kita bisa melihat gambar sosok karakter utama Assassin’s Creed yakni Ezio, hal tersebut benar-benar mengindikasikan bahwa sekarang Free Fire akan memulai kolaborasi dengan seri permainan yang ikonik tersebut.


Walaupun Free Fire menghadirkan event yang mungkin sedikit di luar ekspektasi, akan tetapi semoga kalian tetap menyukai berbagai hal menarik yang dihadirkan kedepannya ya, survivors. Kolaborasi terbaru ini juga tentu menghadirkan berbagai koleksi-koleksi ikonik untuk kalian dapatkan di dalam permainan.

Tetap ikuti ONE Esports di Instagram untuk berbagai berita, perkembangan menarik seputar turnamen, highlight, dan konten-konten menarik lainnya tentang Free Fire.

BACA JUGA : “Ada (unsur hoki)” ONIC Tabul tanggapi performa ECHO Esports di FFML Season 5 Divisi 1