Team RRQ tampaknya kembali mencari pemain-pemain Valorant terbaik Indonesia yang akan mereka pilih sebagai bakal roster menuju VCT 2023. Usai sebelumnya para eks-pemain dari ONIC G diketahui sudah dipantau oleh sang CEO, Andrian “AP” Pauline, kini tampaknya pak AP tengah mencari pemain sasaran selanjutnya.

Indonesia memang diketahui memiliki beberapa pemain Valorant terbaik dan menjanjikan. Usai VCT 2023 diumumkan oleh Riot Games, beberapa tim terlihat membubarkan diri dan memberikan pilihan kepada sisa roster mereka untuk mencari tim baru.

Kesempatan itu kemudian menjadi satu “mass-LFT period” atau periode pencarian tim secara massal oleh beberapa pemain ternama, bahkan sekaliber mantan juara regional hingga pemain yang sudah tampil di panggung Internasional.



Lantas, mengingat pak AP tengah membidik ‘target operasi’ terbarunya, siapa saja pemain terbaik yang terpantau menjadi sasaran Team RRQ selanjutnya?


Perluas opsi roster Team RRQ, Pak AP mulai terhubung dengan para eks-pemain BOOM Esports dan Alter Ego

BOOM Esports
Kredit: BOOM Esports

Setelah terpantau mulai terhubung dengan para eks-pemain dari ONIC G yakni Severine cs, kini Pak AP terlihat mulai terhubung dengan beberapa eks-pemain dari BOOM Esports dan Alter Ego seperti Fl1pzjder, TehBotoL, BerserX dan Kushh di dalamnya.

Sayang, bintang lainnya seperti Blazek1ng masih belum terpantau, hal itu diekspos pada akun Instagram Lambe Valorant. Dua eks-pemain BOOM yakni Fl1pzjder dan TehbotoL memang terkonfirmasi boleh berpindah tim. Akan tetapi, untuk BerserX dan Kushh yang notabene masih terikat kontrak dengan timnya belum dapat dipastikan.

Team RRQ masih memiliki waktu yang cukup panjang untuk mencari susunan roster terbaru mereka, yang diperkirakan akan berisikan para pemain Indonesia serta Filipina. Prioritas utama mereka saat ini selain mencari pemain juga mencari pelatih yang terbaik.

Hal tersebut disampaikan oleh salah satu CEO Team RRQ Calvin “Nano” Thenderan di mana ada sejumlah poin penting yang menjadi PR mereka nantinya. Jangka waktu untuk RRQ melengkapi susunan roster diperkirakan hingga bulan Januari 2023 mendatang.

“Jika kalian melewatkan sesi Q&A bersama AP, inilah beberapa poin penting yang perlu dicatat:
1. Kami akan memakai susunan roster campuran
2. Pastinya akan ada roster Indonesia di dalam tim
3. Kami tidak bisa memastikan porsi persentase jumlah pemain Indonesia/Filipina di dalam tim
4. Kami tengah melakukan proses pencarian pelatih yang baru

5. Kami akan melakukan proses trial pemain setelah membentuk staf kepelatihan yang baru
6. Tujuan utama kami adalah membentuk susunan roster yang terbaik,” tulis Nano melalui akun Twitternya.

Dengan bertambahnya pemain yang tengah dibidik oleh pak AP, maka rumor susunan roster Team RRQ berubah sebagai berikut:

1. Michael “Severine” Winata
2. Hagai “Lmemore” Tewuh
3. Cahya “MONYET” Nugraha
4. Saibani “Fl1pzjder” Rahmad
5. David “TehbotoL” Monangin
6. Rizkie “BerserX” Adla Kusuma
7. Bryan “Kushh” Setiawan

BACA JUGA : BOOM Esports masukkan Blazek1ng dan Fl1pzjder ke dalam bursa transfer