Gelaran SEA Games 2023 akan diadakan di Kamboja, pada pertengahan bulan Mei 2023 mendatang. Indonesia melalui Kemenpora dan PBESI sudah mulai merencanakan pembentukan Timnas untuk berbagai nomor pertandingan yang akan diikuti.

Di antara berbagai nomor pertandingan yang telah ditetapkan oleh pihak panitia, salah satu cabang yang menarik perhatian adalah Valorant. Di mana Indonesia, merupakan negara dengan sumber daya serta scene kompetitif terbaik di Asia Tenggara.



Langkah cepat diambil oleh pihak pemerintah guna mempersiapkan proses Pelatihan Nasional (Pelatnas) serta pemilihan atlet yang akan diberangkatkan nantinya.

Saat ini, proses tersebut pun telah direncanakan dan tampaknya untuk bulan-bulan berikutnya tahapan demi tahapan yang telah ditetapkan akan segera dijalankan.

Bagaimana kemudian proses pembentukan timnas Valorant Indonesia untuk SEA Games 2023, Kamboja? Berikut adalah detail selengkapnya.


Persiapan menuju SEA Games 2023 Kamboja, Indonesia mulai membentuk Timnas Valorant

Team RRQ, VCT 2023, Valorant
Kredit: Sudi Captures

Sebagai negara dengan sumber daya serta scene kompetitif terbaik di Asia Tenggara, Indonesia tentu memiliki peluang besar untuk nomor pertandingan Valorant.

Dalam pembahasan rencana SEA Games 2023 Kamboja mendatang, Kemenpora bersama dengan PBESI sudah memutuskan beberapa nomor yang akan diikuti Indonesia.

Dan ada Valorant di dalamnya, pemerintah akan mulai proses seleksi untuk pemanggilan atlet atau lewat metode Seleknas (Seleksi Nasional) seperti biasanya.

Hal tersebut diungkap oleh Sekjen PBESI, Frengky Ong melalui unggahan pada akun Instagram miliknya, Jumat (6/1). Selain Valorant, ada beberapa nomor lainnya yang diikuti oleh Indonesia seperti game PC atau game Mobile yang juga terdaftar.

SEA Games 2023 Kamboja, SEA Games 2023
Kredit: Franky Ong (Instagram)

Timnas Valorant yang dibentuk untuk SEA Games Kamboja akan berjumlah 7 orang (pemain inti, pemain cadangan dan pelatih). Indonesia optimistis dengan besarnya potensi putra-putra bangsa, akan meraih prestasi gemilang yakni medali emas.

Walau belum dapat dipastikan siapa saja yang akan dipanggil atau siapa saja yang akan mengikuti proses Seleknas nantinya, kita tunggu saja bagaimana selanjutnya.

BACA JUGA : Tokyo resmi terpilih menjadi tuan rumah VCT Masters 2023