Simak penjelasan senjata Vandal Valorant berikut ini.

Sebagai salah satu senjata, Vandal Valorant adalah senjata yang digemari semua agents di seluruh dunia. Tergolong ke dalam tipe Assault Rifle/Rifle, Vandal Valorant seolah menjadi senjata sakti semua agents di semua tahapan rank.

Dibentuk dengan atribut kekuatan terbaik, Vandal Valorant hampir menjadi pilihan semua pemain ketika mereka memiliki credit di setiap round. Setiap pemain tidak akan menyiakan peluang membeli senjata tersebut di saat waktunya tepat.

Lantas, mengapa Vandal Valorant bisa begitu unggul dan dikhususkan? Mari kita bahas.

PANDUAN BERMAIN LAINNYA
Rekomendasi agent Valorant terbaik untuk map Split
Catat! Ini deretan senjata Valorant untuk pemula
Cara refund skin Valorant, wajib tahu syaratnya!

Penjelasan senjata Vandal Valorant – Statistik

Vandal, Skin Vandal Valorant, Vandal Reaver, Valorant
Kredit: Valorant Skin Spotlight
  • Damage,
    • Ke kepala: 160
    • Ke Badan: 40
    • Ke Kaki: 34
  • Range: 0-50m
  • Fire mode: Auto
  • Fire rate: 9,75rds/sec – 585rds/min
  • Run speed: 5,4m/sec
  • Equip speed: 1 sec
  • Reload speed: 2,5 sec
  • Magazine: 25/50 (2 magazines)
  • Wall penetration: Medium

Dari statistik di atas bisa dilihat bahwa Vandal Valorant memiliki atribut serang yang sangat baik sebagai Assault Rifle di Valorant.

Fire Rate dapat dimaknai sebagai kecepatan peluru ketika ditembakkan menuju ke arah objek. Run Speed adalah kecepatan membawa senjata di dalam permainan. Equip speed adalah waktu yang digunakan saat mengeluarkan dan memakai senjata.

Reload speed terkait dengan kecepatan proses isi ulang peluru senjata. Magazine adalah kapasitas peluru dalam senjata dan Wall Penetration adalah ukuran seberapa baik Vandal ditembakkan menembus sebuah objek (tembok/kotak/objek lainnya).


Penjelasan senjata Vandal Valorant – Kelebihan dan kekurangan

Kelebihan senjata Vandal Valorant

Sebagai salah satu ‘senjata sakti’ Vandal Valorant punya beberapa kelebihan. Satu, senjata ini pastilah cocok digunakan untuk 1-Tap kill weapon. Apa itu 1-Tap kill weapon? Layaknya Operator (sniper) Vandal memiliki kelebihan untuk bisa membunuh lawan dengan 1 peluru atau tembakan saja.

Seperti yang bisa dilihat di atas, 1 tembakan ke kepala dengan Vandal bernilai 160 damage. Pastikan saja peluru kalian menembus kepala lawan dan kalian mendapatkan 1 kill. Selain itu, Vandal juga cocok untuk senjata 1v1 situation.

Skin Vandal Valorant, Vandal Valorant, Vandal, Valorant Champions 2021, Valorant
Kredit: Riot Games

Dengan sebaran peluru dan teknik menembak yang tepat kalian pasti menjatuhkan lawan dengan mudah.

Selain itu, kelebihan dari Vandal juga terletak pada pemakaian yang mudah jika kalian sudah bisa bermain lebih baik dan menjinakkan recoilnya. Recoil pada Vandal cukup menyulitkan, tapi, perbanyak berltih pada AimLab dan biasakan tembakanmu ya.

Kekurangan senjata Vandal Valorant

Berbicara mengenai kekurangan Vandal, kita bisa membahas kapasitas pelurunya terlebih dahulu. Ketika kita membahas pesaingnya, Phantom maka Vandal memiliki kekurangan pada kapasitas magazine miliknya.

Vandal hanya memiliki total 25 peluru dalam 1 magazine, sedangkan Phantom punya 30 peluru. Dengan perbedaan tersebut, maka pemain diharapkan berhati-hati saat melakukan teknik ‘spam peluru’ ketika bertempur.

Hemat peluru sebaik mungkin, tembaklah objek yang memungkinkan untuk ditembak dan tentunya, sasaran kalian adalah pemain lawan.

Vandal, Skin Vandal Valorant, Vandal Reaver, Valorant
Kredit: Valorant Skin Spotlight

Selain peluru, kekurangan Vandal adalah recoilnya yang cukup berat. Untuk para pemula, mereka pastinya perlu banyak waktu belajar AimLab terlebih dahulu.

Tak hanya tentang mengendalikan recoil, Vandal juga harus dipakai dengan teknik spray yang tepat. Jika kalian tidak memakai teknik yang tepat, maka sebaran pelurunya sangat merugikan. Berhati-hatilah saat memakai Vandal ya.


Penjelasan senjata Vandal Valorant – Rekomendasi skin

Vandal, Vandal Prime, Valorant
Kredit: Valorant Skins

Berikut adalah beberapa rekomendasi skin terbaik Vandal Valorant yang bisa dikoleksi:

  • Elderflame Vandal – Harga 2,475 VP
  • Prelude To Chaos (PTC) Vandal – Harga 2,175 VP
  • Champions 2021 Vandal – Harga 2,475 VP
  • Reaver Vandal – Harga 1,775 VP
  • Prime Vandal – Harga 1,775 VP

Penjelasan senjata Vandal Valorant – Cara mendapatkan

Vandal, skin Vandal Valorant, Vandal Araxys, Valorant
Kredit: Riot Games

Untuk menggunakan senjata Vandal, kalian bisa membelinya di in-game store saat buying phase dengan harga sebesar 2,900 credits. Pastikan, kalian memenuhi semua utility agent, utility weapon hingga semua sarana keselamatan diri.

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA : Jadwal VCT Pacific Kickoff 2024, format, hasil dan cara menonton