PUBG Mobile Indonesia akan adakan event menarik rayakan 4th Anniversary PUBG Mobile di seluruh dunia. Tidak terasa sudah 4 tahun PUBGM sudah berjalan dan berkembang besar hingga saat ini.

Game besutan Tencent itu telah mengubah banyak ekosistem esports di seluruh dunia, khususnya Indonesia. Mulai menanjak naik popularitasnya pada tahun 2019, hingga kini PUBGM digemari banyak pihak.

Bahkan, tidak hanya untuk kalangan laki-laki saja banyak juga player perempuan kini berkembang pesat bermain PUBG Mobile dari para pro player hingga casual player.

Hal ini tentu benar-benar membuat PUBG Mobile Indonesia perlu menyelenggarakan event yang lebih menarik untuk para penggunanya agar mereka semakin suka bermain game Battle Royale tersebut.



Lebih jauh, ONE Esports akan mengajak kalian semua melihat apakah event menarik yang akan diadakan oleh PUBG Mobile Indonesia untuk rayakan 4th Anniversary PUBG. Check this one out!


PUBG Mobile Indonesia adakan serangkaian event menarik rayakan 4th Anniversary

Kira-kira, apa ya yang diadakan oleh PUBG Mobile Indonesia dalam merayakan 4th anniversary PUBG Mobile? Well, ini dia beberapa hal yang harus kalian perhatikan!

1. WATCH PARTY PMPL ID 2022 SPRING

Watch party PMPL ID 2022 Spring menjadi salah satu rangkaian event menarik yang diadakan oleh PUBG Mobile Indonesia dalam merayakan 4th Anniversary PUBGM.

Dalam event ini, kalian bisa ikutan nonton bareng PMPL ID 2022 Spring dan seru-seruan bareng host kece dan pastinya caster serta analyst kebanggaan kalian akan hadir juga loh! WOOHOO

Kredit: Instagram/pubgmobile.esports.id

Dipandu oleh Gerry Eka dan juga Brenda Kwan sebagai host kece kebanggaan kita dan pastinya watch party ini akan dibawakan oleh Donna Visca dan juga Bro Pasta sebagai caster dan analyst.

Rasakan keseruan nobar yang pastinya akan jauh berbeda dibandingkan nobar-nobar di tempat lain! Catat tanggalnya 26 Maret 2022 di Mall Taman Anggrek.


2. MEET AND GREET BARENG PRO PLAYER DAN INFLUENCER PUBG MOBILE

Nah, selain nantinya bakal nonton bareng PMPL ID 2022 Spring, di sana kalian juga bisa ketemu (meet and greet) beberapa pro player dan juga Influencer PUBGM!

Kredit: Instagram/pubgmobile.esports,id

Nantinya akan ada beberapa pro player yang bisa kalian temuin disana gengs mulai dari AE Badru, BTR Ryzen hingga AURA Jeixy dan lainnya.

Selain itu juga untuk para influencer yang akan hadir mulai dari BTR Alice, AURA Becca, BTR Angie, EVOS Sharon, Kenboo hingga Bangpen lho.

Kalian bisa ngobrol-ngobrol dan juga berfoto bersama mereka atau mungkin mabar TDM juga bisa. Tunggu apalagi ayo pastikan kalian hadir tanggal 26 Maret 2022 di Mall Taman Anggrek!


3. BOOTH SPESIAL ANNIVERSARY DAN KOMPETISI MENARIK

Selain dari dua event besar di atas yang telah kami sebutkan sebelumnya, ada beberapa hal unik lainnya dari PUBG Mobile Indonesia loh.

Di beberapa mall, PUBG Mobile Indonesia sudah menghadirkan sebuah booth khusus/vending machine khusus dengan tema 4th Anniversary PUBG Mobile sebagai berikut:

Kalian bisa kunjungi booth unik tersebut di setiap lokasi mall yang tertera. Mainkan mini games dan klaim redeem code yang bisa kalian tukarkan untuk item-item ingame menarik ya gengs!


Selain booth itu juga, PUBG Mobile Indonesia mengadakan serangkaian kompetisi menarik dengan hadiah yang wow mulai dari Photo Contest hingga Tiktok Contest.

Bukan main, hadiahnya ga nanggung-nanggung mulai dari UC PUBGM, Merchandise menarik, hingga Grand Prize Realme GT2 Pro yang merupakan official partner PMPL ID 2022 Spring! Keren bukan?


Jadi, gausah tunggu lama-lama lagi gengs langsung ramaikan Mall Taman Anggrek tanggal 26 Maret 2022, dan juga jangan lupa ikuti Photo Contest serta Tiktok Contest nya.

Siapa tahu diantara kalian ada yang beruntung akan terpilih memenangkan grand prize 1 unit Realme GT2 Pro Flagship Phone keluaran terbaru. Happy 4th Anniversary PUBG Mobile!

Ikuti terus ONE Esports di Instagram untuk berbagai informasi dan berita, perkembangan turnamen, highlight, tips and trick dan juga berbagai konten PUBG Mobile menarik lainnya.

BACA JUGA : Tips gunakan Mini-14 PUBG Mobile: Knock lawan dengan 3 peluru!