Kalian tidak salah baca, tetapi belakangan terdapat pertanyaan apa jadinya karakter ganas film layar lebar John Wick yang diperankan oleh Keanu Reeves hadir di game fighting Mortal Kombat? 

Cocoklogi soal karakter John Wick atau Neo mentas di Mortal Kombat berasal dari fakta jika film John Wick dan The Matrix dimiliki oleh Warner Bros. Sebagai tambahan, perusahaan raksasa ini juga diketahui menguasai game developer NetherRealm.

Apa kata Keanu Reeves tentang John Wick di Mortal Kombat? 

Bagai dua sisi mata uang, pro dan kontra soal kemungkinan John Wick hadir sebagai salah satu karakter di Mortal Kombat pastinya bergema namun jika kalian adalah penggemar berat film John Wick sekaligus penikmat game Mortal Kombat, godaan ide ini rasanya bakal sulit untuk ditolak. 



Bayangkan saja, John Wick dengan segala keahlian bertarungnya akan berhadapan dengan karakter-karakter hebat yang sudah lama kita kenal seperti Scorpion, Sub-Zero, Liu Kang dan lain sebagainya. Dengan berimajinasi seperti itu saja, kita sudah bisa tersenyum lebar.

Mortal Kombat
Credit: Nether

Meski demikian sang aktor angkat bicara soal kemungkinan tersebut seperti yang dinukil dari ggrecon.com, hasil wawancara eksklusif Esquire

“Jika saya yang memutuskan, maka jawabannya adalah tidak,” ujar Reeves saat ditanya apakah dia ingin melihat karakter John Wick atau Neo dari The Matrix terlibat pertarungan brutal di Mortal Kombat. 

“Dari banyak sudut pandang, Mortal Kombat luar biasa, tetapi saya pikir… Neo dan John Wick melakukan hal-hal dengan cara mereka sendiri. Begitu juga dengan Mortal Kombat.”

Ya, penolakan memang diisyaratkan oleh sang aktor tetapi jika para petinggi perusahaan berbicara lain mungkin dia tidak bisa berbuat banyak untuk mencegah hal yang di luar keinginannya. 

Bagaimana menurut kalian? Satu hal yang pasti, Fortis Fortuna Adiuvat!

BACA JUGA: Beli rumah seharga Rp134,6 miliar, Shroud jadi tetangga Kanye West dan Drake