Alter Ego (AE) kini telah semakin dekat untuk keluar dari zona merah klasemen musim reguler MPL ID S11 setelah sukses menumbangkan Rebellion Zion dengan skor 2-1, Minggu (19/3/2022). Namun, posisi Udil dkk saat ini masih belum aman dan akan ditentukan pada week 6 tau terakhir.

Hingga week 5, Alter Ego telah berhasil menyamai perolehan kemenangan Rebellion Zion dengan Match W-L 4-7. Namun saat ini mereka masih harus berada di peringkat ketujuh klasemen karena berselisih satu jumlah Game Win.

Dengan kata lain, kini peluang AE untuk lolos ke playoff MPL ID S11 tidak sepenuhnya ada di tangan mereka karena hasil dari pertandingan tim lainnya juga akan sangat menentukan. Artinya, mereka harus bisa memaksimalkan semua pertandingan tersisa dengan meraih kemenangan sebanyak mungkin untuk memperbesar peluang lolos.

Rebellion Zion, MPL ID S11, MLBB, Mobile Legends
Kredit: Dhonazan Syahputra/ONE Esports

Kini pada week 6, Alter Ego akan dihadapkan dengan tiga pertandingan sulit menghadapi Geek Slate, Bigetron Alpha, dan Aura Fire. Tak hanya sulit dengan melihat calon lawannya, tetapi juga jika melihat rekor setiap tim yang harus bermain tiga kali dalam sepekan.

Di sepanjang musim reguler MPL ID S11, hanya ONIC Esports yang mampu menyapu bersih kemenangan ketika harus melakoni tiga pertandingan dalam sepekan. Hal tersebut berhasil dilakukan Tim Landak pada week 2 dengan mengatasi RRQ, AE, dan Aura Fire.

ONIC Esports, MPL ID S11, MLBB, Mobile Legends
Kredit: Dhonazan Syahputra/ONE Esports

Selebihnya, tidak ada tim yang mampu mengarungi jadwal padat dalam sepekan tersebut dengan mulus. Bahkan ada dua tim yang harus merasakan tiga lose streak ketika harus melakoninya, yaitu AE (week 3) dan RRQ (week 4).

Melihat hal ini, berapa banyak kemenangan yang yakin bisa didapatkan Alter Ego di sepanjang week 6? Apakah mereka bisa mengikuti jejak ONIC dengan tujuan memperbesar peluang lolos ke playoff?



Celiboy dan PAI punya jawaban berbeda soal peluang Alter Ego sapu bersih week 6

Mobile Legends, MLBB, PAI, Celiboy, Udil, Alter Ego, MPL ID S11
Kredit: ONE Esports

Setelah pertandingan menghadapi Rebellion Zion, ONE Esports mencoba mencari tahu seberapa percaya diri alias PeDe-nya para pemain Alter Ego untuk bisa mengarungi tiga match yang ada di week 6 MPL ID S11. Celiboy dan PAI pun memberikan jawaban yang berbeda.

“Kalau dari saya pribadi, setiap kali mau bertanding tidak pernah punya perasaan apa-apa. Tidak ada pesimistis atau optimistis, jadi flat saja. Malah lebih ke pesimistis, apalagi untuk musim ini. Soalnya kalau saya merasa optimistis, yang sudah-sudah selalu kalah,” ucap Celiboy kepada ONE Esports.

Di sisi lain, PAI justru mengungkapkan hal yang jauh lebih optimistis. Dirinya menargetkan untuk bisa meraih kemenangan atas Geek Slate, Bigetron Alpha, dan Aura Fire.

PAI - Alter Ego
Kredit: MPL ID

“Saya tidak bisa mempresentasikan berapa persen kami percaya diri bisa menang (di tiga pertandingan terakhir). Tetapi pastinya kami akan melakukan segala yang terbaik dan tentunya harus bisa selalu menang sih. Itu saja,” tutur PAI kepada ONE Esports.

Selain Alter Ego, ada beberapa tim lainnya yang juga akan memainkan tiga pertandingan sisa di week 6. Mereka adalah EVOS Legends, RRQ, Geek Slate, Rebellion Zion, dan Bigetron Alpha. Hanya ONIC Esports dan Aura Fire yang main dua kali pada week 6.

Di sisi lain, week 6 MPL ID S11 juga berbeda dengan pekan-pekan sebelumnya karena akan digelar selama empat hari, yaitu dari Kamis hingga Minggu dan menghadirkan total 11 pertandingan.

Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Jadwal MPL ID S11, format, hasil, dan cara menonton