Tutorial Claude MLBB menjadi salah satu yang dicari banyak orang. Bukan apa-apa, Claude adalah salah satu marksman yang punya kesulitan cukup tinggi.

Claude merupakan hero late game yang sangat bisa diandalkan. masalahnya adalah tak semua pemain mampu mencapai late game ketika memakai Claude, menengok early sang hero begitu lemah.

Merupakah hero bertipe DPS, Claude benar-benar mengandalkan item untuk bisa memberikan efek di dalam game. Ini jadi salah satu alasan Claude sementara menghilang dari tier SSS marksman, terlepas META Marksman sedang populer saat ini.

Credit: Moonton

Snowballing menggunakan Claude pun begitu tricky. Memenangi laning phase menghadapi MM META menjadi PR tersendiri, apalagi jika pengguna Claude-nya tak tahu cara paling efektif memainkannya.

Claude midlane lebih efektif ketimbang goldlane

Fleksibilitas META saat ini membuat beberapa hero bisa dimainkan lebih dari satu role. Claude termasuk ke dalam daftar itu. Selain gold lane, Hero yang punya monyet peliharaan bernama Dexter itu juga sangat ampuh sebagai midlane.

Bahkan bisa dibilang Claude midlane lebih efektif dan mudah dimainkan ketimbang gold lane. Mengapa? Hal paling simpel adalah Claude midlane tak pusing mencari stack.

Earth’s Mightiest Claude MSC 2021 Mobile Legends
Skin Earth’s Mightiest untuk Claude | Kredit: Moonton

Posisi midlane membuat lokasi jungle terbuka lebar. Claude yang merupakan salah satu MM dengan mobilitas tertinggi, akan mudah mendapatkan stack di posisi ini. Snowballing pun bisa lebih cepat terjadi.



Begini tutorial Claude MLBB dari EVOS REKT

Berbicara user Claude terbaik, nama EVOS REKT akan selalu ada di jajaran teratas. Meski sekarang sudah menjadi roamer, REKT sempat menjadi raja Claude di MPL ID S4 dan M1 World Championship.

Julukan REKT si Petani pun hadir karena kecepatannya farming ketika memakai Claude pada META terdahulu. Sekarang pun ternyata kemampuan REKT bermain Claude masih berbekas.

Pada konten Youtube-nya, REKT memperlihatkan tutorial Claude MLBB di posisi midlane. Pada game tersebut, REKT menang dengan KDA 7-3-12. Penampilannya begitu sempurna. Lalu bagaimana tutorial Claude MLBB dari kapten EVOS Legends itu?

Tutorial Claude MLBB ala REKT

  • Usahakan stack tak lepas

Bermain Claude midlane membuat potensi stack terus bertahan sangat besar. Di sini REKT memperlihatkan mekanik yang brilian dalam menyambung stack demi stack, mulai dari minion kemudian ke jungle dari segala arah.

  • Potong minion ambil dua lane

Salah satu hal wajib dari Claude agar bisa melakukan rotasi adalah memotong minion. Hal ini bisa mudah dilakukan lewat combo Battle Mirror Image dan Blazing duet.

Ketika berhasil memotong minion, REKT akan langsung mengarah ke EXP lane untuk mendapatkan minion dari lane atas juga. EXP lane harus merelakan karena Claude akan lebih berpengaruh ketika kaya ketimbang EXP lane itu sendiri yang pada META sekarang kebanyakan hanya menjadi badan.

  • Tempatkan bayangan Battle Mirror Image dengan tepat

Hal yang sangat penting menggunakan Claude adalah penempatan bayangan Battle Mirror Image di lokasi yang benar. REKT selalu menaruh bayangannya untuk escape, entah di belakang atau di bush.

Sehingga Claude pun bisa bermain pasif agresif dengan keberadaan skill ini.

  • Item damage cukup DHS dan Golden Staff

Percaya atau tidak, Claude tak perlu banyak-banyak item damage walau merupakan hero late game. Cukup memiliki Demon Hunter Sword dan Golden Staff, dia sudah bisa menggila ke sana kemari.

Apalagi, Claude adalah hero tipe finisher, sehingga tak akan membutuhkan dealing damage full untuk menghabisi musuh. Tiga slot item lainnya bisa diisi item defense tergantung lawan.

Edith Mobile Legends
Kredit: Moonton
  • Minta GB roamer

Melihat lemahnya Claude di early game, pemain seperti REKT pun harus dibantu roamer agar leluasa farming. Pada game ini, Kiboy yang menggunakan Edith sebagai roamer hampir selalu menemani REKT setidaknya sampai DHS jadi.

Itu yang membuat REKT pun mampu mencuri tiga sampai empat kill di early game meski damagenya belum besar. Kiboy sempurna dalam mengganggu musuh, sehingga pergerakan REKT pun bisa lebih leluasa.

BACA JUGA: Tutorial Cecilion MLBB: raih 200 stack dalam 8 menit!