Team Secret merupakan salah satu organisasi esports terbesar di dunia. Kapasitas mereka di beberapa divisi esports besar tak diragukan lagi.

Nama Team Secret selalu ada di tiap turnamen besar esports, mulai dari Dota 2, League of Legends, Wild Rift, Valorant, dll.

Meski begitu, sampai detik ini Team Secret belum membuka divisi Mobile Legends, salah satu game esports terbesar di Asia Tenggara. Pertanyaan pun muncul, mengapa mereka masih belum mau melakukannya?

Menengok tim sekelas Team Secret tentu akan sangat mudah membuat divisi, bahkan mendatangkan pemain kelas dunia ke tim mereka.

Team Secret ungkap alasan belum buka divisi MLBB

CEO Team Secret, John Yao, kepada Yahoo Gaming SEA, mengungkapkan rencana ekspansi besar-besaran ke Asia Tenggara. Jika hal ini terjadi, otomatis MLBB harusnya ada di dalam rencana mereka.

Faktanya, baru Wild Rift dan PUBGM divisi Team Secret yang berisi pemain-pemain SEA. Belum ada divisi MLBB yang dibentuk.

Credit: Riot Games

“Terkait Filipina, saya akan berada di sana pada 2022 karena kami sedang membangun infrastruktur di sana, yakni Gaming House,” katanya.

“Jika kalian adalah organisasi yang berfokus dengan SEA, terutama Filipina dan Indonesia, Anda harus punya tim MLBB, kan? Itu adalah esport terbesar di dua negara tersebut. Tapi jika Anda adalah organisasi dari luar SEA, dan lebih dianggap brand global, menjadi tidak masuk akal (membentuk MLBB) saat ini,” tambah dia.



Potensi Team Secret buka divisi MLBB masih besar

Terlepas dari pernyataan di atas, Yao tak menutup pintu untuk MLBB. Team Secret akan mempertimbangkan itu ketika pasar dan viewership MLBB melonjak di luar SEA.

“Jika viewership MLBB di region lain menanjak, akan menjadi masuk akal di masa depan (membentuk divisi MLBB). Tapi saya pikir itu tak akan terjadi dalam waktu dekat,” pungkas dia.

BACA JUGA: Potensi EVOS Mobazane kian besar, bisa main di MPL ID Season 9?