RSG PH juara MPL PH S9. Performa tim yang baru muncul di scene MLBB Filipina sejak season 8 itu berkembang luar biasa dan langsung menjadi tim terbaik.

Tak ada yang memperhitungkan RSG PH sebelum season 9 bergulir. Tak banyak perubahan roster yang terjadi di tubuh tim, hanya Light pemain baru yang benar-benar langsung menjadi roamer andalan, sisanya pun adalah pemain-pemain muda.

RSG PH
sumber: ONE Esports

Nathzz sebagai EXP laner adalah camat di musim sebelumnya. Sementara Demonkite dan Emann baru disebut sebagai pemain berbakat yang belum pernah merasakan juara. Hanya Aqua pemain lam yang comeback ke scene kompetitif sejak RSG PH mengikuti franchise league musim lalu.

Namun, dengan kumpulan pemain muda non-superstar, mereka membuktikan mampu menjadi tim terbaik tak hanya di regular season, tapi juga di playoff sampai meraih gelar juara perdana MPL PH S9.



Smart OMEGA dibuat tak berkutik, RSG PH juara MPL PH S9

Perjalanan RSG PH di playoff terbilang mulus dan tanpa hambatan. Mereka bermain laiknya tim superstar yang tak punya tandingan.

ONIC PH dan TNC yang notabene memiliki kualitas, dihabisi 3-0 pada dua laga upper bracket. Ini sudah membuktikan bahwa makro play dan kualitas individual RSG PH begitu memukau.

Sampai di grand final, banyak yang menganggap Demonkite Dkk akan mendapat cobaan dari Smart OMEGA. Pasalnya, OMEGA berhasil melaju sampai ke grand final dari bawah. Mereka lolos di peringkat keenam dan mampu mengalahkan tim-tim unggulan sebut saja ECHO, ONIC PH, dan TNC.

Namun, RSG PH terlalu kuat, Smart OMEGA yang notabene sedang on-fire dibuat kesulitan dengan gameplay mereka yang sangat sempurna. RSG PH juara MPL PH S9 dengan skor telak 4-1.

RSG PH juara tanpa bintang

Regenerasi berjalan sangat sempurna di Filipina. Ketika di Indonesia juara MPL dikuasai oleh tim-tim besar selama sembilan musim, yang mana hanya EVOS Legends, RRQ Hoshi, dan ONIC Esports yang merasakan juara, Filipina berbeda musim ini.

Tak hanya RSG PH yang juara dengan para pemain muda, TNC yang merupakan runner-up regular season juga berisikan pemain-pemain debutan.

Di sini terlihat jelas bahwa perkembangan pemain muda di sana jauh lebih baik dan nyata. Kemampuan para wonderkid untuk bersaing dengan para bintang.

Terlepas dari Blacklist International yang main tanpa Veewise, tim besar lain tetap memainkan para superstar dan takluk dengn mereka.

BACA JUGA: Alasan di balik selebrasi berlebihan Kelra usai Smart Omega singkirkan ECHO di MPL PH S9