RRQ Hoshi memastikan diri lolos ke semi final lower bracket M4 World Championship ketika mengalahkan Falcon Esports.

Kemenangan ini membawa Alberttt cs lebih dekat ke pertemuan balas dendam pada Blacklist International yang menyingkirkan mereka dari upper bracket.

RRQ berhasil bangkit dari kekalahan sebelumnya dan memantapkan pandangan menuju takhta juara, meski jalur lower bracket bukan jalan yang mudah.

Perjuangan mereka masih jauh dari kata usai, masih banyak yang bisa digapai sang Raja di perjalanan M Series kempatnya.



Hook Franco Naomi nyaris tenggelamkan RRQ Hoshi

Mobile Legends, MLBB, Naomi, Falcon Esports, M4
Kredit: ONE Esports

Falcon Esports bukan kalah tanpa perlawanan. Skor 3-2 sudah cukup menggambarkan apa yang terjadi di medan perang, wakil Myanmar hampir menemukan cara untuk membalikkan keadaan di pertarungan panjang ini.

Seperti yang terlihat di game ketiga dan keempat, mereka tak pernah menyerah dan terus berjuang sampai-sampai bisa menyamakan kedudukan setelah tertinggal 2-0.

Lagi-lagi Franco dari Naomi menjadi momok bagi lawan tanding Falcon Esports. Sang roamer menjadi bintang di dua game yang dimenangkan tim Myanmar dengan hook akurat, terkadang Naomi berhasil mendaratkan hook dari sudut-sudut tak teduga.

Di game penentuan RRQ tak mau lagi ambil pusing dan mem-ban Franco. Hasilnya sangat memuaskan, mereka berhasil meraih kemenangan dan memastikan tempat di empat besar.

Kini mereka hanya selangkah lagi menuju podium M4, calon lawan berikutnya adalah pemenang dari pertandingan ONIC Esports melawan The Valley.

Kalian bisa menyaksikan seluruh rangkaian turnamen M4 World CHampionship melalui kanal YouTube resmi MLBB.

Ikuti kanal resmi ONE Esports Indonesia di InstagramFacebook dan TikTok untuk mendapatkan berita, panduan, dan highlight Mobile Legends: Bang Bang lainnya.

BACA JUGA: Jadwal M4 World Championship, Format, Hasil Pertandingan dan cara menonton