Berikut adalah profil dan biodata Bunnyqt.

Goldlaner handal Safril “Bunnyqt” menjadi salah satu pemain muda yang berhasil menjadi pemain baru di RRQ Hoshi untuk MPL ID S13. Sebagai salah satu pemain muda, ia dipercaya menjadi penerus dari Skylar selaku Goldlaner Sang Raja.

Performa Bunnyqt selama MDL ID S8 telah membawanya untuk menapaki jenjang karier baru di MPL ID S13 bersama RRQ Hoshi. Tentu tidak semua orang bisa seperti itu, hanya karena kerja keras dan talenta besar yang dimiliki sang pemain layak untuk naik tingkat.

BOSSQUE, MDL ID S8, MLBB, Mobile Legends
Kredit: MDL Indonesia

Bunnyqt menjadi kunci kesuksesan besar tim TWE Bosque, sebuah tim debutan di MDL ID S8 melewati berbagai tim-tim ternama dan berpengalaman lainnya.

Tentu banyak orang ingin mengetahui profil dan biodata Bunnyqt. Siapakah Bunnyqt, sosok penting di dalam roster RRQ Hoshi saat ini?

BERITA PILIHAN REDAKSI
Profil dan biodata Vren, pelatih baru RRQ Hoshi juara dunia M5
Profil dan biodata Irrad: Jungler baru RRQ Hoshi, muda dan potensial!
Eksklusif: Roster RRQ Hoshi bukan pilihan Vren, ini janjinya untuk Kingdom

Profil dan biodata Bunnyqt

Bunnyqt, RRQ Bunnyqt, Profil dan biodata Bunnyqt, MLBB, Mobile Legends
Kredit: MDL Indonesia
  • Nama Lengkap: Muhammad Safril Saifuddin
  • IGN: Bunnyqt, Bunny, SAFRIL
  • Tanggal Lahir: *Updated soon
  • Kewarganegaraan: Indonesia
  • Role: Gold Laner
  • Instagram: RRQ Bunny
  • TikTok: RRQ Bunny

Trivia tentang Bunnyqt

1. Nickname terinspirasi ECHO Bennyqt

Ketika kita mendengar atau melihat namanya tentu kita mengacu kepada Gold Laner juara M4 dari ECHO, Benedict “Bennyqt” Gonzales. Bunnyqt pun mengakui bahwa dirinya terinspirasi dari bintang asal Filipina tersebut dalam memilih nickname-nya.

Bennyqt
Sumber: Dhonazan Syahputra/ONE Esports

Pemain yang memiliki nama asli Safril tersebut tampaknya akan memakai nama “Bunny” saja mulai sejak dia bergabung ke RRQ terlihat dari akun sosial medianya.


2. Mengidolakan Kairi, Jungler ONIC

ONIC Esports, ONIC Kairi, Kairi, MPL ID S12, MLBB, Mobile Legends
Kredit: Dhonazan Syahputra/ONE Esports

Sebagai pemain dengan role Gold Laner, ternyata Bunnyqt mengidolakan pemain dengan role berbeda di dalam tim. Ternyata Bunnyqt mengidolakan Kairi “Kairi” Rayosdelsol, Jungler ONIC. Dia menyukai bintang impor asal Filipina karena pemikiran yang “berbeda”.


3. MVP MDL Indonesia Season 8

Dalam debut liga profesional pertamanya di MDL ID S8, Bunnyqt sukses membuat TWE Bossque menjadi tim yang disegani. Tidak tanggung-tanggung, Bossque mencetak 12 Win-Streak berturut-turut di bagian Open Conference Teams.

Bunnyqt, RRQ Bunnyqt, Profil dan biodata Bunnyqt, MLBB, Mobile Legends
Kredit: MDL Indonesia

Keberhasilan tersebut berbuah manis dengan Bunnyqt bersama TWE Bossque menjadi juara MDL ID S8 setelah membungkam RRQ Sena 4-2 di Grand Final.


Deretan prestasi Bunnyqt

Bunnyqt, RRQ Bunnyqt, Profil dan biodata Bunnyqt, MLBB, Mobile Legends
Kredit: MDL Indonesia

Selama karier profesionalnya, Bunnyqt hanya membela satu tim sebelum ia pindah ke RRQ:

  • Tiger Wong Esports/Bossque – (12 September 2022 – 2 Januari 2024)
  • RRQ Hoshi – (Sekarang)

Berikut adalah deretan prestasi Bunnyqt bersama dengan tim:

  • 1st place – Tournation Grand Finals (2023)
  • 1st place – Piala Ketum Kadin Esports (2023)
  • 1st place – MDL Indonesia Season 8 (2023)

Berikut adalah deretan prestasi Bunnyqt secara individu:

  • Week 3 MVP – MDL Indonesia Season 8 (2023)
  • Week 4 Rookie Monster – MDL Indonesia Season 8 (2023)
  • MVP – Tournation Grand Final (2023)
  • Week 6 MVP – MDL Indonesia Season 8 (2023)
  • Best Rookie – MDL Indonesia Season 8 (2023)
  • Regular Season MVP – MDL Indonesia Season 8 (2023)
  • First Team Winner – MDL Indonesia Season 8 (2023)
  • Finals MVP – MDL Indonesia Season 8 (2023)

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA : Roster RRQ MPL ID S13: Muda, beda, dan siap juara!