Najel Mikasa resmi gabung EVOS LYNX. Sang pemain hadir dengan status pinjaman dari Morph Minerva. Ini menjadi salah satu transfer paling mengejutkan di awal tahun ini.

Najel Mikasa adalah salah satu jungler veteran di scene MLBB. Dia adalah salah satu pemain aktif Mobile Legends ketika baru rilis di 2017. Meski begitu kariernya tak bergerak secepat perkiraan.

Ia mulai menonjol ketika membela Siren Moon dan membawa tim konsisten sebagai tim papan atas di WSL Season 1 dan 2. Sampai akhirnya tim tersebut dibubarkan, dan Najel Mikasa bergabung dengan Morph Minerva.

Sayangnya, keberuntungan belum akrab dengan sang pemain. Sepanjang kariernya, gadis asal Bandung tersebut belum pernah merasakan juara.

Mikasa Morph Akasha
Mikasa Morph Akasha, Sumber: Dignity of Srikandi

Satu-satunya asa terdekat Najel untuk juara hanya saat di Siren Moon. Bersama Morph hal itu kian sulit karena memang dia adalah yang paling kawakan ketimbang rekan-rekannya yang notabene pemain baru.

Najel Mikasa resmi gabung EVOS LYNX

Sampai akhirnya sebuah kabar yang tak terduga hadir pasca WSL Season 4 dan jelang UniPin Ladies Series Season 2. Najel Mikasa resmi gabung EVOS LYNX, tapi dengan status pinjaman.



Ya, ini menjadi transfer besar pinjaman kedua di scene ladies setelah tahun lalu juga terjadi ketika Ash dipinjamkan Alter Ego ke RRQ Mika. Tapi, akhirnya pun Ash dipermanenkan RRQ ketika kontraknya habis.

Bergabungnya Najel Mikasa menjadi pertanyaan baru. Menengok dirinya adalah jungler, apakah ini artinya Caramel tergeser? Atau Najel dan Caramel akan bermain bersama, yang mana salah satunya mengorbankan role utamanya?

Menurut live streaming Wakil Presiden EVOS, Aldean Tegar, ketika berbincang dengan Caramel di Podcast, pemain asal Pontianak itu mengaku tak bisa bermain di pekan pertama Ladies Series Season 2 karena masih di kampungnya.

Caramel EVOS Lynx, build aamon terbaik
Sumber: Instagram Caramel

Ini bisa jadi alasan mengapa EVOS membutuhkan pemain keenam dan Najel menjadi pilihannya. Pertanyaannya adalah bagaimana jika Caramel kembali? Kita tunggu aksi mereka beberapa hari ke depan.

BACA JUGA: Wann dan LJ resmi turun ke MDL, siap berkembang untuk kembali ke masa jaya