Ban Lolita sekarang!

Mobile Legends: Bang Bang M3 World Championship telah memberi kita gambaran yang baik tentang apa meta di tingkat kompetitif.

Seperti yang sudah diprediksi, meta marksmman masih efektif, serta strategi UBE khas Blacklist International juga tetap kuat sampai-sampai diadopsi berkali-kali oleh tim lain di babak penyisihan grup dan playoff.

Namun, salah satu hero mengejutkan yang berhasil masuk ke meta M3 tidak lain adalah Lolita.

Sempat terlupakan dan absen di beberapa turnamen seperti ONE Esports MPLI 2021, Steel Elf kini telah menciptakan ledakan besar di M3 World Championship.

3 alasan mengapa Lolita menjadi prioritas di M3 World Championship


1. Counter meta marksman di Mobile Legends patch 1.6.34

Mobile Legends: Bang Bang hero, Clint
Kredit: Moonton

Saat hero seperti Clint, Beatrix, dan Yi Sun-Shin mendominasi meta, banyak tim memutuskan mencoba Lolita untuk melawan para marksman. Skill Bulwark Guardian-nya adalah cara ampuh untuk menangkal semua jenis serangan proyektil yang dimiliki banyak hero marksman.

Perisai Noumenon Energy Core tersebut juga dapat membantu melawan burst damage. Dalam meta permainan tempo cepat seperti saat ini, skill Lolita sangat dibutuhkan.



2. Dia adalah support yang hebat dalam melawan strategi UBE

Mobile Legends: Bang Bang MPL PH Season 8 UBE strategy with OhMyV33nus and Wise of Blacklist International, Estes in the right side
Kredit: Tammy David/Evident dan Moonton

Noumenon Blast adalah skill ultimate Lolita yang memberikan stun kepada semua musuh di depannya. Salah satu skill area terbesar dalam game itu memberikan lebih banyak damage seiring Lolita melakukan charge. Dengan demikian, skill ini sempurna untuk melawan strategi UBE yang populer di M3 World Championship.

Contoh bagusnya adalah ketika BTK Shark menggunakan Steel Elf dalam pertandingan melawan Blacklist International di game keempat. Dia mampu mendominasi pertarungan dengan 1/1/13 KDA dan memaksa duel berlanjut ke game kelima sampai akhirnya Blacklist International jatuh ke Lower Bracket.


3. Lolita adalah tank yang bagus di meta saat ini

Mobile Legends: Bang Bang M3 World Championship participating teams, SeeYouSoon's Runn, Blacklist International's OhMyV33nus, ONIC Esports' Butsss, and Red Canids Kalunga's Lunna
Kredit: SeeYouSoon, Blacklist International, ONIC Espports, dan Red Canids Kalunga

Dengan meningkatnya popularitas hero marskman di gold lane, meta bergeser ke pertarungan serba cepat yang memberi keuntungan besar pada tim yang bisa mendapatkan kill dan mengambil objektif di awal permainan.

Lolita sangat cocok untuk permainan seperti itu karena dia adalah hero tank ofensif yang dapat melakukan inisiasi bahkan saat belum mencapai level empat. Skill Charge! milik Lolita merupakan stun pada target tunggal yang dapat digunakan untuk memulai pick-off pada lawan yang lengah.


Kini babak playoff M3 World Championship masih berlangsung! Saksikan secara langsung di halaman Facebook dan kanal YouTube resmi Mobile Legends: Bang Bang.

Ikuti ONE Esports di Facebook untuk berita, panduan, dan highlight Mobile Legends: Bang Bang lainnya.

BACA JUGA: Jadwal M3 World Championship, prize pool, pembagian grup, hasil pertandingan