Lemon dan OHMYV33NUS bisa dibilang sebagai dua ikon sekaligus legenda di scene MLBB dunia. Satu dari Indonesia, yang lain merupakan sosok paling dihormati di Filipina.

Tak ada yang tak kenal Lemon dan OHMYV33NUS. Keduanya telah memberikan warna dan prestasi tersendiri untuk masing-masing tim, hingga diakui sebagai pemain terbaik.

Timnas MLBB Filipina, IESF WEC 2022 MLBB, Filipina, Mobile Legends Bang Bang
Kredit: Blacklist International

Lalu bagaimana jika kedua pemain bermain di satu tim yang sama? Sesuatu yang sebenarnya tak terbayangkan, karena Lemon dan OHMYV33NUS datang dari negara yang berbeda.

Sampai kesempatan itu muncul di momen yang tak terduga. Saat sedang live streaming di tengah IESF WEC 2022 di Bali, OHMYV33NUS dan Wise tak sengaja satu party dengan Psychoo dan Lemon.



Duet Lemon dan OHMYV33NUS terlalu OP

Awalnya dua pemain timnas PH itu tak langsung sadar bahwa Lemon-lah yang bermain dengan mereka, menilik ikon RRQ Hoshi tersebut tak memakai nama asli pada nicknamenya.

RRQ Lemon. jago main MLBB
Sumber: Instagram

Tapi akhirnya Wise menyadari terlebih dahulu bahwa sosok tersebut adalah Lemon. Sosok dengan nama asli Muhammad Ikhsan tersebut memang cuma bermain tiga game dengan duet PH itu, tapi hasilnya luar biasa.

Dalam tiga game itu, winrate 100 persen didapati. Duet Lemon dan OHMYV33NUS terlalu OP. Valir Lemon dan Lolita Venus benar-benar mampu membuat lawan mereka tak berkutik sama sekali.

Sesuatu yang langka dan sangat dinantikan fans terjadi di waktu tak terduga. Mari kita tunggu lagi apakah kedua pemain berada dalam satu party-an yang sama selama Blacklist International di Bali.

Karena pada M4 nanti, keduanya akan menjadi rival lagi demi meraih gelar juara dunia Mobile Legends.

BACA JUGA: Hati-hati, OHMYV33NUS punya hero pegangan baru yang mengerikan