ONIC Esports baru saja memastikan diri lolos ke grand final MPLI 2021 untuk menantang Blacklist International yang sudah menunggu mereka. Mengalahkan juara bertahan Alter Ego dengan skor 2-0, pertempuran tidak berlangsung berat sebelah seperti skor pertandingan yang tercipta.

Alter Ego memberikan perwalanan keras mengingat pertandingan ini mempertaruhkan slot grand final yang sangat berharga. Baik game pertama maupun kedua sama-sama berlangsung dengan sengit. Kedua tim sama-sama kuat sampai salah satu pihak melakukan sedikit kesalahan dan pihak lain mampu memanfaatkan kesalahan tersebut.

Dalam sesi wawancara pasca pertandingan, support tank ONIC Esports Nicky “Kiboy” Fernando mengakui jika kemenangan mereka di babak semi final tidak didapatkan dengan mudah.

MPLI 2021 Kiboy
Kredit: ONE Esports

“Tidak ada lawan yang mudah, apa lagi ini adalah pertandingan semi final,” ujar Kiboy.

Kemenangan ini semakin terasa manis karena di hari yang sama, tanker tersebut tengah merayakan hari ulang tahunnya yang ke-20. Mungkin ini menjadi salah satu alasan lebih bagi ONIC Esports untuk mengalahkan Blacklist International di grand final. Terlebih Kiboy cs memang berharap bisa menghadapi juara MPL PH yang sangat berkuasa.

“Yang pasti kita semangat bisa berhadapan dengan Blacklist International karena kami memang ingin bertarung dengan mereka. Sebelumnya kami hanya bertemu dengan mereka saat scrim, namun kali ini kita akan bertarung di turnamen,” ungkap Kiboy.



Kiboy pastikan persiapan khusus telah dilakukan untuk hadapi Blacklist International di grand final MPLI 2021

Mobile Legends, ONE Esports MPLI 2021, ONIC Esports
Kredit: ONE Esports

Melihat performa luar biasa yang diperlihatkan Blacklist International di turnamen MPLI 2021, mungkin banyak yang bertanya-tanya bagaimana cara mengalahkan mereka. Tapi kalian penggemar MLBB dari Indonesia tidak perlu khawatir, karena pemain tank yang baru saja menginjak usia 20 tahun memastikan timnya sudah melakukan persiapan khusus.

“Kita sudah memprediksi akan bertemu dengan Blacklist International di grand final karena mereka sangat kuat. Oleh karena itu kita sudah melakukan persiapan untuk menghadapi mereka,” ucapnya.

Kiboy juga tidak lupa meminta dukungan kepada sobat ONIC dan seluruh penggemar MLBB di Indonesia sebelum mereka menjalani pertandingan berat syarat gengsi kontra Blacklist Internatioanal.

“Untuk sobat ONIC terus dukung kami baik saat menang ataupun kalah karena itu sangat berarti untuk kami. Kemudian kepada seluruh penggemar MLBB di Indonesia, dukung ONIC Esports agar kami bisa membanggakan negara,” tutup Kiboy.

Kalian bisa menyaksikan pertempuran dahsyat grand final MPLI 2021 melalui platform FacebookTiktokTwitchTwitter, dan YouTube ONE Esports.

BACA JUGA: Jadwal MPLI 2021, tim peserta, bracket dan format turnamen