Masih bingung dengan item wajib Hylos? Mari simak ulasan kami.

Popularitas Hylos mulai meningkat pasca kehadiran patch 1.7.82 berkat perubahan pada skill Law and Order, kini kemampuan tersebut memberikan Movement Speed Bonus. Buff ini bersinergi dengan skill Ring of Punishment karena Hylos bisa lebih mudah mengejar lawan.

Ultimate Glorious Pathway juga mendapatkan peningkatan di mana lawan di area bakal langsung terkena pengurangan 75% Movement Speed selama 1 detik, meski mereka tidak bergerak ke arah berlawanan.

Buff yang cukup masif tersebut membuat Hylos menjadi potensi pick yang kuat saat tim membutuhkan penjaga garis depan tangguh.

Untuk memaksimalkan kemampuan hero ini, tentunya kalian membutuhkan item wajib Hylos yang tepat, serta pemilihan Emblem dan Battle Spell yang efektif.

BERITA TERKAIT
3 hero counter Kadita terbaik, hindari amukan Ratu Pantai Selatan
Item wajib Yu Zhong MLBB, berkuasa seantero Land of Dawn
3 hero counter Irithel: Damage tingginya tidak akan berguna
Item wajib Novaria MLBB, mage paling versatile saat ini
3 hero counter Yu Zhong terbaik, bikin naga jadi burung pipit!

Item wajib Hylos

Item wajib Hylos
Kredit: ONE Esports
  • Tough Boots
  • Dominance Ice
  • Blade Armor
  • Guardian Helmet
  • Athena’s Shield
  • Immortal

Layaknya hero tank, item yang dibutuhkan didominasi oleh item defence. Selain mendongkrak Physical Deffence, Dominance Ice memberikan Mana yang sangat dibutuhkan Hylos.

Item ini juga memilki Unique Passive – Artic Cold yang menurunkan 70% Attack Speed pada lawan yang menyerangnya. Efek tersebut bersinergei dengan skill Ring of Punishment yang memiliki efek serupa.

Item lainnya memfokuskan pada atribut penambahan pertahanan dan HP, seperti Magic Defence dan HP Regen. Athena’s Shield bisa kalian ganti dengan Radiant Armor jika menghadapi Mage dengan tipe Poke Damage seperti Chang’e.

Emblem wajib Hylos

Emblem MLBB terbaik
sumber: MLBB
  • Basic Common Emblem
    • Vitality
    • Seasoned Hunter/Tenacity
    • Quantum Charge

Basic Common Emblem bakal memberikan daya tahan dan Mana Regen yang esensial bagi Hylos. Sementara Quantum Charge bakal aktif menambahkan Movement Speed setelah melakukan Basic Attack, ini selaras dengan efek Stun terbaru pada skill Law and Order yang diberikan setelah melakukan Basic Attack. Dengan demikian kalian bisa melakukan pengejaran lebih mudah setelah memberikan Stun pada lawan.

Lalu ada dua pilihan di sub talent kedua, yakni Seasoned Hunter dan Tenacity. Pilihan tersebut bergantung pada pemilihan role kalian, pilih Seasoned Hunter jika bermain sebagai Jungler, atau gunakan Tenacity saat berperan sebagai roamer.

Battle Spell Hylos

Mobile Legends, Battle Spell, Revitalize, Aegis, Petrify, Purify
Kredit: Moonton

Battle Spell terbaik untuk Hylos juga menyesuaikan role yang dipilih. Tentu saja Retribution wajib digunakan saat kalian menjadi Jungler.

Lalu Revitalize harus digunakan ketika bermain sebagai roamer. Perubahan pada Battle Spell ini yang kini mengikuti penggunanya sangat cocok bagi Hylos yang selalu bergerak di tengah pertempuran.

Sudah cukup jelas bukan penjelasan kami tentang item wajib Hylos, lengkap dengan build Item, Emblem, dan Battle Spell yang ideal.

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Penjelasan Sistem Emblem MLBB: Efek semua talent dan pengaturan terbaik