Usai sudah fase pertama dari MLBB Southeast Asia Championship (MSC) 2021. 12 pertandingan telah dilangsungkan untuk mencari empat tim terbaik yang melaju ke Upper Bracket Playoff.

Rangkaian pertandingan itu juga telah menunjukkan pada kita siapa saja hero kuat di meta kali ini. Berikut lima hero yang paling banyak di-pick selama fase pertama babak penyisihan grup MSC 2021.

5. Chou: 11 Pick

Kredit: Moonton

Ketika Chou resmi dirilis ke dalam Mobile Legends: Bang Bang lima tahun silam, banyak yang berspekulasi bahwa hero ini akan menjadi prioritas pick, tidak hanya di ranked, tetapi juga di scene profesional.

Hal inipun menjadi kenyataan dalam waktu singkat. Hingga saat ini, Chou juga dianggap sebagai salah satu hero paling seimbang di dalam game. Tak heran jika figter lincah tersebut menjadi salah satu hero paling sering dipilih di MSC 2021.

4. Granger: 12 Pick

Kredit: Moonton

Grangger adalah marksman dengan burst damage yang tinggi dan mampu menopang tim di fase late game. Meski mendapatkan sedikit nerf yang mengurangi potensi early game-nya, Granger tetap menjadi pilihan utama para profesional.



3. Benedetta: 13 Pick

Mobile Legends MPL Benedetta
Kredit: Moonton

Sejak awal kedatangannya ke Land of Dawn, hero lincah ini selalu menjadi pilihan di kalangan player rank tinggi. Fleksibilitas hero ini juga menjadi alasan mengapa mereka memilih hero tersebut. Di pertandingan resmi, Benedetta pernah muncul dalam berbagai role, mulai dari jungler, sidelaner, offlaner, bahkan tank.

2. Harith: 13 Pick

Kredit: Moonton

Bila dulu Harith biasa dimanfaatkan sebagai core jungler, kini ia lebih serin muncul di gold lane. Beberapa tim memilihnya sebagai jaminan late game agar tidak kewalahan saat pertandingan berlangsung lama. Damage yang besar dan mobilitas tinggi membuat dirinya menjadi primadona di MSC 2021.

1. Lunox: 14 Pick

Mobile Legends
Kredit: Moonton

Hero ini memang tidak begitu populer di Indonesia, tapi di level Asia Tenggara, Lunox sangat diminati. Crowd control, mobilitas, damage, dan potensi late game menjadi beberapa alasan utama mengapa ia sering dipilih. Jika kalian bingung untuk memilih mage yang tepat, Lunox selalu bisa menjadi jawaban.

BACA JUGA: MSC 2021: Jadwal, hasil, dan klasemen