Emblem jungle Demon Slayer sudah menjadi favorit sebagian besar pro player MPL. Para jungler sekarang memprioritaskan memakai emblem ini ketimbang Assassin killing spree yang dulunya populer.

META memang mengubah fungsi dari jungler itu sendiri. Jika dulu jungler dikenal sebagai ujung tombak di Land of Dawn, kini jungler bisa juga dimanfaatkan hanya sebagai penyelesai objektif, yang nantinya bisa versatile saat war. Entah untuk tahan badan, atau sekadar penambah damage.

Mobile Legends, Emblem Jungle

Objektif adalah hal terpenting di MLBB saat ini. Menghabiskan semua hutan dengan kilat, gold shield turret secara cepat, dan bisa mengambil turtle hingga lord secara efektif, potensi kemenangan akan lebih besar.

Tak kaget jika sekarang cukup banyak laga usai dengan jumlah kill yang sedikit di scene kompetitif. Yang diincar adalah kemenangan. Tak mengejutkan jika kita sering melihat KDA jungler belakangan tak semencolok dulu.

MPL PH S9 didominasi emblem jungle Demon Slayer

MPL PH S9 menjadi turnamen yang paling mencolok terkait emblem jungle Demon Slayer. Sebenarnya tidak semuanya, seperti di MPL ID. Ada beberapa jungler yang masih percaya dengan killing spree. Namun hasilnya para pemegang Demon Slayer berhasil mendapatkan hasil yang lebih baik di klasemen.

Mobile Legends, MPLI 2021, Demonkite, RSG PH
Kredit: ONE Esports

Jungler RSG PH dan TNC sebagai dua tim teratas pemegang upper bracket playoff, Demonkite dan SDzyz adalah dua pemain yang selalu memakai emblem jungler Demon Slayer. Permainan kedua tim pun condong ke objektif ketimbang outplayed-outplayed.

Sampai akhirnya terbukti, gameplay seperti itu lebih efektif dan membawa mereka ke upper bracket. Terbukti dua pemain yang diyakini lebih senang emblem assassin Killing Spree, KarlTzy dan Kairi, ada di bawah dua nama di atas.



Mobazane dipaksa pakai emblem jungle Demon Slayer di Filipina

Mobazane baru saja pindah ke Filipina. Meski belum bergabung dengan tim mana pun, ia kini setidaknya berada di lingkungan yang MLBB-nya begitu mengerikan. Bahkan dia sudah mulai bergaul dengan beberapa pemain sebut saja Yawi sampai Lusty.

Saat live streaming Mobazane mengaku bahwa emblem demon slayer begitu populer di Filipina dan mengharuskannya bermain dengan emblem itu juga.

Mobazane gabung EVOS Legends
sumber: Moonton

“Jujur, emblem jungle adalah persyaratan (di Filipina). Bukan masalah retribution, tapi ketika jungle musuh memakai emblem tersebut, mereka akan menang rotasi dan menargetkan kita dengan mudah. Emblem ini tak ada counternya,” jelas pemain Amerika Serikat itu dilansir Revival.

“Saya cukup terpaksa memakai emblem yang saya tak suka, karena mereka menggunakannya,” tutup dia.

BACA JUGA: Mobazane mendarat di Filipina, apakah langsung jadi pro player?