Dominance Ice menjadi salah satu item paling populer di Mobile Legends. Hal ini terjadi karena fungsinya yang berubah pada dua patch ke belakang.

Item di Mobile Legends sangat krusial. Pemilihannya pun harus pintar-pintar karena harus disesuaikan dengan musuh.

Salah satu yang populer dan hampir pasti muncul pada sebuah game Mobile Legends tier tinggi maupun ranked, adalah kehadiran hero lifestealer atau yang punya kemampuan regen HP deras.

Biasanya hero-hero ini ditempatkan di EXP lane maupun sidelane. Tergantung kebutuhan. Punya kewajiban berduel satu lawan satu dan memenangi laning, lifesteal menjadi atribut pengganti ketebalan HP seorang hero.

Hero-hero lifestealer populer

Cukup banyak hero lifestealer yang menjadi META saat ini. Mereka pun menjadi opsi utama sebagian besar tim di scene profesional.

Thamuz, Paquito, Alice, Ruby, Lapu-lapu, Alpha, Yu Zhong sampai Balmond punya atribut regen dengan caranya sendiri. Hal ini membuat mereka sangat sulit dibunuh pada mid sampai late game.

MLBB Paquito Manny Pacquiao
Kredit: Moonton

Lalu apa solusinya? Item menjadi salah satu cara untuk menghentikan derasnya regen dari hero-hero di atas.



Ada 3 item anti-regen, Dominance Ice paling sering dipakai

Sebenarnya ada 3 item anti regen yang pasifnya 100 persen sama. Yakni Sea Halberd (item attack), Necklace of Durance (item magic), dan Dominance Ice (item defense).

Pasif tiga item tersebut adalah mengurangi Shield dan HP regen hero lawan sekitar 50 persen. Khusus Dominance ada tambahan pengurangan attack speed lawan 30 persen.

Sea Halberd biasanya dipakai oleh sidelaner yang kesulitan menghadapi lifestealer musuh. NOD untuk mage midlaner, sementara Dominance Ice biasanya dipakai oleh roamer/tank dan juga offlaner.

Alice Dominance Ice
Kredit: Moonton

Meski begitu, prioritas utama jatuh kepada Dominance Ice, dan biasanya tank lah yang berkorban dan wajib membeli item ini ketika lawan memiliki hero lifestealer.

Pasalnya untuk offlaner dan mage, ada hero-hero yang lebih krusial ketimbang mereka harus mengorbankan satu slot untuk Sea Halberd atau NOD.

Sementara roamer biasanya cukup fleksibel dengan item. Lebih mengandalkan skill CC, positioning, dan memantau musuh, Dominance Ice biasanya menjadi opsi utama sebelum membeli item defense fisik ataupun magic lainnya.

So, bagi kalian para roamer, berkorbanlah dan membeli Dominance Ice. Dengan begitu offlaner dan mage kalian bisa fokus untuk damage dan memenangi lanenya masing-masing.

BACA JUGA: Alasan War Axe dapat kembalikan X.Borg ke META Mobile Legends