Todak langsung mengamankan poin penuh setelah berhasil jadi pemenang dalam pertandingan M4 perdana kontra Malvinas Gaming.

Malvinas Gaming merupakan wakil Argentina yang mendapatkan tempatnya di M4 berkat pencapaian menjadi runner-up di MLSL Season 1.

Begitu juga dengan Todak, mereka adalah runner-up MPL MY S10. Namun tepat di penghujung tahun 2022, mereka mampu mengamankan posisi empat besar di MPLI 2022.



Todak amankan kemenangan pertama di M4 World Championship

Todak amankan kemenangan pertama di M4 World Championship.
Kredit: Amoux

Todak dikenal sebagai tim dengan banyak strategi unik, sehingga permainan mereka banyak dinantikan penggemar MLBB dunia.

Di pertandingan perdananya, mereka langsung memperlihatkan hal tersebut dengan keputusan unik menempatkan hero marksman di EXP Lane.

Sebenarnya itu sudah pernah melihatkan di turnamen lain, seperti yang terbaru di ONE Esports MPLI 2022.

Menghadapi EXP Lane lawan, Ciku yang menggunakan Popol & Kupa bisa mendapatkan farm yang nyaman. Ia bahkan mampu menguras gold turret di lima menit pertama.

Memanfaatkan pundi-pundi gold yang didapatkan, Ciku mampu menjadi ujung tombak jawara Malaysia dengan baik dan mengantarkan timnya mengantongi poin positif.

Kemenangan ini terasa semakin spesial setelah Ciku menutup pertandingan dengan Maniac.

Ciku cs akan berhadapan dengan juara MPL ID S10, ONIC Esports, di pertandingan selanjutnya.

Ikuti kanal resmi ONE Esports Indonesia di InstagramFacebook dan TikTok untuk mendapatkan berita, panduan, dan highlight Mobile Legends: Bang Bang lainnya.

BACA JUGA: Jadwal M4 World Championship, Format, Hasil Pertandingan dan cara menonton