Jungler Aura Fire, High, mengomentari pendapat netizen yang menyebut bahwa Blacklist International tidak bermain serius di ajang MPLI 2022. Anggapan ini muncul setelah jawara MPL PH S10 itu berhasil ditaklukkan oleh Geek Fam ID dengan skor 2-0, Sabtu (5/11/2022).

Pada pertandingan tersebut, pertarungan Geek Fam ID vs Blacklist International ini berlangsung ketat dan seru. Kedua tim berhasil menghadirkan banyak team fight hebat di dua game yang tersaji dan mampu saling menekan.

Di atas kertas, Blacklist sebagai juara MPL PH S10 dan juara bertahan M Series terakhir, M3, membuat mereka sangat difavoritkan untuk meraih kemenangan, atau bahkan menjadi juara di MPLI 2022. Namun, mereka ternyata berhasil ditumbangkan oleh Geek Fam.

Mobile Legends, MLBB, Geek Fam ID, MPLI 2022
Kredit: ONE Esports

Ketika melakukan restream MPLI 2022, High pun mencoba menjawab pertanyaan dari Oura mengenai gameplay Blacklist yang pastinya pernah ia rasakan bersama Aura Fire saat melakukan scrim dengan jawara MPL PH itu.

Meski awalnya menolak untuk berkomentar, tetapi jungler serba bisa itu akhirnya mengungkapkan pendapatnya dengan membandingkan dengan gameplay yang dihadirkan pada pertandingan tersebut.

“Di scrim, Blacklist itu kuat banget dan cara mainnya itu GB (game boosting) gold lane, bukan rusuh jungle. Sementara tadi mereka main rusuh jungle, udah itu mati juga,” ucap Aura High.

“Pokoknya Blacklist itu cara mainnya GB gold lane dan jungler-nya dikasih hero kuat (tebal). Sudah pegang dua buff, rotasi bareng,” tuturnya.



Aura High sebut team fight Geek Fam ID lebih keren ketimbang Blacklist International

Mobile Legends, MLBB, Aura Fire, Playoff MPL ID S10
Kredit: ONE Esports

Lebih lanjut, High juga mengungkapkan bahwa dirinya tidak tahu tentang gameplay yang ditunjukkan oleh Blacklist di pertandingan ini disebabkan karena tidak ingin permainannya terbaca di M4 atau tidak.

Meski demikian, High menyebut bahwa pertandingan tersebut berlangsung sangat seru dan Geek Fam juga layak untuk meraih kemenangan di laga tersebut, terutama berkat team fight hebat yang ditampilkan.

“Apakah Blacklist fokus M4? Saya tidak tahu sih guys. Tetapi Geek Fam menang karena mereka benar-benar kuat,” kata High.

“Walaupun saya lihat gameplay Blacklist tadi berbeda, tetapi team fight (kedua tim) tetap kuat dan Geek bisa menang. Team fight-nya Geek lebih keren sih tadi,” tuturnya.

Mobile Legends, MLBB, Geek Fam ID vs Blacklist International, MPLI 2022
Kredit: ONE Esports

Di sisi lain, pertandingan menghadapi Blacklist ini juga telah menjadi harapan roamer Geek Fam, Baloyskie. Dengan kata lain, dirinya pasti telah menyiapkan sesuatu untuk bisa memenangi pertandingan tersebut.

BACA JUGA: Jadwal MPLI 2022, tim peserta, bracket dan format turnamen