Bigetron Alpha berada dalam kondisi yang kurang baik. Setelah gagal juara di IESF WEC 2023 dan kalah 3-1 di grand final dari Filipina, mereka harus pulang dan langsung tanding akhir minggu ini.

Apalagi ada faktor non teknis karena mereka baru pulang dari Rumania pada Selasa (5/9) dan Kamis (7/9) sudah bermain lagi di MPL ID. Secara logika tak mudah bagi mereka untuk langsung bangkit.

Timnas Esports Indonesia, Timnas MLBB Indonesia, IESF WEC 2023, MLBB, Mobile Legends
Kredit: PBESI

Namun, beda pandangan muncul dari pelatih BTR, Aldo. Sosok yang kebetulan tidak ikut ke Rumania tersebut tetap percaya diri kepada timnya.

Namun, harus diingat di MPL ID S12 pun rekor BTR sedang kurang baik. Mereka mengalami dua kekalahan beruntun di pekan kelima.

BERITA TERKAIT
Valir roam jadi masalah Timnas MLBB Indonesia di final IESF WEC 2023
Era indonesia berakhir di MLBB? Begini faktanya
Bigetron Alpha pick Alucard, Aldo: Bukan saya yang minta
Bigetron Alpha terkuat setelah ONIC? Coach Aldo: Kami fokus ke RRQ
Emblem MLBB terbaik dan paling broken menurut pelatih Bigetron Alpha

Bigetron Alpha hanya punya satu masalah

Hal yang paling bikin pusing setelah kegagalan adalah memperbaiki mental dari para pemain. Mungkin jika itu tak jadi soal, akan mudah untuk bangkit. Tapi, pemain Indonesia punya kebiasaan overthinking dan berpengaruh pada performa di Land of Dawn.

Beruntung BTR memiliki dua sosok veteran yang harusnya mengetahui cara untuk memperbaiki mental, sebut saja Aldo dan Vyn.

Alasan Bigetron Alpha datangkan Vyn, Mobile Legends, MLBB, Aldo, MPL ID S11, Bigetron Alpha
Kredit: ONE Esports

“Kalau mental sih aman, namanya kompetisi ada menang dan kalah. Paling satu dua hari saja kesal, sedih, dan lain-lain. Setelah itu bangkit lagi untuk tujuan selanjutnya,” ucap Aldo dilansir dari Revival TV.

Terlepas dari itu, Aldo sadar bahwa kondisi badan yang bisa jadi kendala. Karena minimnya waktu istirahat karena hampir tak ada jeda dari Rumania ke Indonesia.

Timnas MLBB Indonesia, IESF WEC 2023, MLBB, Mobile Legends
Kredit: ONE Esports

“Fisik yang mungkin lumayan karena bakal long flight (dari Rumania) sampai Indonesia tanggal 6. Tanggal 7 kami sudah tanding di MPL lagi. Jadi pasti ada beberapa pemain yang kelelahan. Kita lihat saja nanti bagaimana,” pungkas dia.

Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Jadwal lengkap MPL ID S12, format, hasil pertandingan dan cara menonton