Setelah menerima kekalahan dari Rebellion Zion pada pertandingan sebelumnya, Aura Fire kembali berhasil menunjukkan taringnya saat mampu menundukkan Geek Fam ID dengan skor 2-1 di week 4 MPL ID S10, Jumat (2/9/2022).

Namun, kemenangan ini juga tidak didapat God1va dkk dengan cara yang mudah. Pasalnya, Geek Fam ID pun menunjukkan perkembangan yang cukup menjanjikan, meski tidak cukup untuk memastikan kemenangan.

Pada pertandingan ini, penggunaan Beatrix bisa dibilang sebagai kunci kemenangan. Faktanya, siapapun yang mendapatkan hero ini berhasil meraih kemenangan dan pantas untuk dijadikan MVP, meski tidak selalu diberikan oleh penyelenggara turnamen.

Mobile Legends, Space Agent Beatrix, Starlight Maret 2022

Geek Fam ID mampu unggul terlebih dahulu dari Aura Fire

Pada game pertama, Geek Fam ID berhasil menguasai permainan berkat draft hero yang lebih baik. Meski sama-sama kuat di early game, tetapi Aura memiliki line up hero minim damage.

Selain itu, Geek Fam ID juga memainkan Balmond jungler yang membuat mereka begitu kuat dalam perebutan Turtle dan Lord serta sangat sulit untuk dijatuhkan oleh hero-hero milik Aura Fire.

Meski demikian, permainan di game ini berlangsung cukup lama karena Geek Fam ID juga sempat melakukan beberapa kesalahan. Namun dengan keunggulan draft hero, Geek pun berhasil meraih kemenangan di menit ke-23 dengan skor kill 17-9.

Mobile Legends, MLBB, Geek Fam ID, MPL ID S10_2
Kredit: ONE Esports

Kemenangan ini sedikit banyak disebabkan oleh permainan Caderaa yang luar biasa bersama Beatrix-nya. Bahkan, ia berhasil menjadi MVP di game pertama dengan KDA 7/1/7.

Sementara di game kedua, Aura tampil begitu kuat di early game. Mereka mampu menguasai map dan permainan, hingga membuat Geek Fam ID lebih banyak berada di daerah pertahanan sendiri, hingga sukses menemukan momentum untuk bangkit.

Hal ini membuat snowball yang berhasil diciptakan Aura berhasil dipecahkan oleh Geek Fam ID, hingga membawa pertandingan ini berlangsung hingga sangat larut, bahkan Baloyskie dkk sempat membalikkan net worth.

Namun pada perebutan lord ketiga, Aura berhasil memenangi team fight. Mereka sukses mendapatkan objektif tersebut, sekaligus menjatuhkan beberapa hero Geek Fam ID.

Hal ini membuat Aura Fire bisa dengan leluasa meraih kemenangan pada menit ke-22 dengan skor kill 19-12. Kedudukan pun menjadi sama kuat, 1-1.

Di game ini, giliran Beatrix dari Kabuki yang menjadi bintang kemenangan. Ia jadi hero dengan raihan kill paling banyak bagi timnya untuk meraih kemenangan dengan KDA 7/3/6.



Backdoor Beatrix dari Kabuki jadi penentu kemenangan Aura Fire

Kabuki pilih EVOS Legends atau RRQ Hoshi, Aura Kabuki, Timnas SEA Games 2021
Sumber: Instagram

Pada game ketiga, pertarungan ketat terjadi di awal permainan. Kedua tim tidak ada yang bisa benar-benar memegang kendali permainan, meski Aura Fire memiliki keunggulan dalam hal skor kill.

Namun semua ini berubah pada perebutan Lord kedua, di mana Aura berhasil mendapatkannya, sekaligus beberapa hero lawan. Hal ini membuat mereka menjadi lebih leluasa untuk merontokkan beberapa turret Geek Fam ID.

Pada menit ke-16, saat terjadi team fight di area jungle purple buff Geek Fam ID, Kabuki yang memainkan Beatrix berhasil menyelinap masuk ke base lawan bersama minion wave midlane dan memastikan kemenangan dengan mudah dengan skor kill 8-2.

Selain jadi penentu kemenangan, Beatrix milik Kabuki juga sangat layak untuk menjadi bintang kemenangan. Ia memiliki empat kill atau terbanyak dari semua player di pertandingan ini tanpa sekalipun mampu dijatuhkan lawan.

BACA JUGA: Jadwal MPL ID S10, klasemen, format, hasil, dan cara menonton