Lancelot tank kini mulai populer di jaga profesional Mobile Legends: Bang Bang. Dimulai dengan kemunculan perdananya pad agelaran MDL PH S1, di mana kala itu OMEGA NEOS berhasil mengamankan kemenangan game dua melawan RSG Slate.

Perlahan tapi pasti, META baru ini mulai muncul di panggung persaingan level tinggi. Salah penggunanya adalah ONIC Esports, tim yang baru saja menobatkan diri sebagai juara paruh musim MPL ID S11.

Kairi sebagai pengguna assassin terbaik dunia memperlihatkan jika Lancelot tank bisa sangat efektif di pertandingan profesional. Lalu mengapa gaya baru ini begitu mematikan?



Alasan Lancelot tank sangat kuat


Untuk mengimbangi jungler META dalam perebutan objektif

Kredit: Moonton

META saat ini dipenuhi dengan pemilihan tank jungler seperti Fredrinn, Akai, dan Martis. Ketiganya dipilih karena kemampuan pengambilan netral objektif Turtle dan Lord yang kuat.

Lancelot tank bisa menjadi solusi untuk mengimbangi kemampuan perebutan objektif karena hero ini mampu mengindari CC lawan saat menggunakan skillnya. Selain itu, skill tersebut juga bisa dikombinasikan dengan Retribution untuk memperbesar peluang jungler mendapatkan objektif.


Bisa berkontribusi meski sudah late game

Alasan Lancelot tank sangat kuat
Kredit: Moonton

Lancelot dikenal sebagai hero yang sangat tajam di fase awal permainan, namun potensi damagenya terus menurun seiring berjalannya waktu. Tapi hal tersebut tidak berlaku untuk Lancelot Tank.

Memang damage yang dihasilkan setiap skill tidak sebesar build pada umumnya. Kendati demikian, kemampuan bertahan hidup yang tinggi membuat Lancelot bisa melancarkan kombinasi skill berkali-kali di dalam team-fight.

Pada statistik pertandingan Lancelot tank di scene profesional, build ini terbukti masih ampuh memberikan damage. Namun perlu diingat jika damage bukan aspek terkuat Lancelot pada build ini.


Mobilitas tinggi meski berperan sebagai jungler tank

Lancelot - Mobile Legends
Kredit: Moonton

Tank jungler di META saat ini rata-rata hanya memiliki satu skill mobility, sebut saja Fredrinn dengan Brave Assault dan Akai dengan Body Slam. Untuk aspek ini, Lancelot jelas sangat unggul.

Hampir semua skill dari Lancelot merupakan kemampuan bergerak cepat dengan mobilitas tinggi. Tak hanya itu, semua skillnya juga bisa digunakan untuk menghindari serangan lawan.

Jika ada banyak target, Lancelot bisa terus bergerak memanfaatkan skill Puncture. Bahkan dengan build item tank, hero ini tidak perlu takut untuk melakukan inisiasi dive-in ke teritori turret lawan.


Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Jadwal MPL ID S11, format, hasil, dan cara menonton