Assassin menjadi role yang sedang populer seiring META hyper carry dan jungle saat ini. Assassin dinilai sebagai core yang lebih efektif ketimbang marksman.

Rotasi yang cepat dan damage output super besar menjadi alasan. Tak ayal, sekarang assassin lebih sering muncul ketimbang marksman.



Menarik melihat lima hero assassin paling populer di regular season MPL ID Season 6. Sebagian besar adalah mereka yang memang OP dan ada di tier S.

  • Yi Sun-shin (71 pick)
Credit: Moonton

Hero yang setelah direvamp menjadi sangat OP dan hampir selalu menjadi prioritas core. YSS terbilang fleksibel karena kemampuan dia dalam melakukan serangan range maupun melee, sesuatu yang membuatnya masuk ke daftar hero assassin dan marksman sekaligus.

Meski begitu seperti assassin pada umumnya, memakai YSS terbilang tricky. Karena jika ingin mengeluarkan damage maksimal, Anda harus terus melakukan basic attack range-melee secara bergantian demi pasif spesial sang hero.

  • Ling (49 pick)

Salah satu hero dengan mobilitas paling tinggi di Mobile Legends. Kemampuan Ling melompat di antara tembok, membuatnya bisa dengan mudah mengambil dua lane sekaligus untuk memperkaya diri.

Kemampuan tersebut juga membuatnya bisa melakukan split push dengan mudah ketika kondisi tim sedang tertekan, belum lagi damage dari Ling terbilang sangat besar, walau dia sangat mengandalkan blue buff karena mana super boros.

  • Selena (48 pick)

Satu-satunya assassin yang populer sebagai support. Selena adalah andalan dan petaka untuk musuh dari musim ke musim. Ia tak pernah mendapat buff atau nerf pada patch-patch terakhir, tapi selalu masuk tier S.

Abyssal trap dan arrow dari Selena sangat annoying dan bisa jadi kunci kemenangan sebuah tim. Tapi kembali lagi, hanya orang-orang tertentu yang bisa memaksimalkan Selena karena hero ini terbilang sulit digunakan.

  • Lancelot (19 pick)

Jumlah pick hero Lance memang jauh di bawah tiga hero di atasnya. Lance pun bisa dibilang ada di tier A, tapi bukan berarti hero ini jelek.

Lancelot bisa sangat berguna jika sudah snowballing dari awal. Pasalnya pada late game Lancelot tidak terlalu bisa diandalkan. Tapi, ada satu player yang paling bisa memaksimalkan hero ini yaitu Celiboy. Enam kali memakai Lance di regular season, winratenya 100 persen.

  • Claude (15 pick)
Credit: Moonton

Atribut Claude memang seorang marksman, tapi dia ternyata juga disebut assassin oleh Mobile Legends. Alasannya jelas karena mobilitas Claude yang sangat tinggi.

Claude bisa bergerak sangat cepat jika stacknya bisa bertahan terus menerus. Range tembakan yang terbilang pendek juga membuat Claude lebih cocok disebut assassin. Salah satu hero yang belakangan mulai sering dipakai lagi sejak apdet PROJECT NEXT.

BACA JUGA: 5 hero support paling banyak digunakan di MPL ID Season 6