Cari Sensitivitas Free Fire (FF) terbaik? Ada di sini.

Pengaturan sensitivitas Free Fire memainkan peran penting dalam meningkatkan gameplay pemain. Hal itu diperlukan untuk meningkatkan ketepatan mereka dalam bergerak maupun menembak saat mereka bertarung di medan tempur.

Sensitivitas Free Fire dapat mempengaruhi segala hal di dalam permainan. Maka, jangan sepelekan hal tersebut apalagi untuk kalian para pemula.

Cepat atau lambat gerakan bisa diatur melalui Sensitivitas Free Fire. Perlu diketahui, setiap role hingga karakteristik permainan setiap orang pasti berbeda.

Abaay, RRQ Abaay, Team RRQ, Free Fire
Kredit: ONE Esports

Namun, kali ini kami akan membagikan pengaturan sensitivitas Free Fire terbaik ala sang predator FFML asal Team RRQ, Aby “Abaay” Siliwangi.

BERITA PILIHAN REDAKSI
RRQ Abaay rebut gelar MVP FFML Season 8
Top predator FFML Season 8, RRQ Abaay: Kepentingan tim di atas segalanya

Sensitivitas Free Fire (FF) terbaik ala RRQ Abaay

Sensitivitas Free Fire, Free Fire
Kredit: RRQ Abaay
  • Lihat Sekeliling: 100
  • Red Dot Sight: 100
  • 2x Scope: 100
  • 4x Scope: 100
  • Sniper Scope: 5
  • Lihat Sekitar: 0

Pemain dengan role rusher umumnya suka melakukan pertarungan jarak dekat. Bisa dilihat set sensitivitas tinggi dapat membantu refleks yang lebih cepat.

Sensitivitas yang digunakan oleh RRQ Abaay juga membantu dirinya menghabisi musuh di sekeliling dengan mudah dan dapatkan headshot.


Selain membahas set sensitivitas dari RRQ Abaay, berikut adalah tampilan HUD yang dipakai oleh sang predator:

Pengaturan lainnya bisa dilihat berikut ini:

  • Graphics: Smooth
  • FPS Tinggi: High
  • Auto Scale Minimap: Off
  • Minimap: Liat arah
  • Notch Screen: Off

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA : Jadwal lengkap FFWS 2023 Bangkok, format, hasil dan cara menonton