Advance Server Free Fire merupakan salah satu fitur dari Garena selaku developer Free Fire untuk bisa menguji berbagai item serta fitur baru yang akan dirilis di server utama. Advance Server bisa dikatakan bentuk server terpisah dari aplikasi Free Fire.

Sepanjang tahun, Garena mungkin akan merilis berbagai hal baru seperti Karakter, Pet, Senjata hingga perubahan map tertentu yang terlebih dulu dirilis di Advance Server Free Fire. Advance Server dapat diakses juga oleh para pemain.

Hayato Free Fire, Free Fire
Kredit: Garena

Umumnya, para pemain yang telah mendaftarkan diri akan mendapatkan akses khusus untuk membuka Advance Server Free Fire. Dalam periode tertentu, para pemain yang bisa mengakses Advance Server dapat melihat objek baru yang akan dirilis entah itu dari Karakter, Senjata, Pet hingga perubahan map yang bisa dilihat hanya di server tersebut.

Selain itu, para pemain yang berada di Advance Server Free Fire bisa mendapatkan hadiah khusus berupa diamond dari Garena jika menemukan Bug Khusus.

Penasaran seperti apa cara akses Advance Server? Simak di sini.

BERITA PILIHAN REDAKSI
Daftar Rank Free Fire terlengkap dan terbaru tahun 2024
Manay tinggalkan EVOS Divine, Tim Macan siap rombak besar di tahun 2024!
Daftar juara FFWS (Free Fire World Series), inilah tim terbaik Free Fire di dunia!

Cara akses Advance Server Free Fire

Kredit: Garena

Untuk mengaksesnya, kalian bisa terlebih dahulu mendaftarkan diri. Caranya cukup mudah, seperti berikut:

  • Kunjungi website Advance Server Free Fire
  • Login menggunakan akun Facebook atau Google kalian
  • Masukkan data
  • Setelah dinyatakan berhasil, maka kalian telah terdaftar

Pastikan kalian mendapatkan kode aktivasi untuk bisa mengakses Advance Server. Jangan lupa itu adalah bagian terpenting.


Download APK OB43 Free Fire

Langkah berikutnya setelah kalian sukses melakukan registerasi, adalah mengunduh aplikasi yang dapat membuka advance server.

Kredit: Garena

Aplikasi tersebut bernama OB43 APK, seperti penjelasan sebelumnya kalian akan menggunakan aplikasi berbeda dari server utama.

Kalian bisa mendapatkan aplikasinya melalui link download yang ada di website registerasi. Nanti, setelah kalian download pastikan masukkan kode aktivasinya.


Periode akses Advance Server Free Fire

Akses Advance Server memiliki batas waktu. Artinya, para pemain memiliki jadwal khusus untuk dapat mengakses dan tidak bisa setelah periode berakhir.

Advance Server Free Fire dibuka dari tanggal 5 Januari 2024 dan berakhir pada 19 Januari 2024. Artinya, selama dua minggu (14 Hari) kalian diberikan waktu.

Nantinya Advance Server akan kembali lagi dalam waktu yang tidak ditentukan. Jadi, nantikan kembali jika kalian tidak bisa akses dalam periode ini.

Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA : Daftar kode redeem Free Fire 1 Januari 2024