Usopp adalah penembak jitu dari Bajak Laut Topi Jerami dan anggota kru ketiga yang bergabung di akhir Arc Syrup Village.

Sebagai putra Yasopp dan mendiang Banchina, kekuatan Usopp One Piece tidak bisa diremehkan.

Dia pertama kali mendapatkan bounty sebesar 30.000.000 Berry. Setelah Arc Dressrosa, Usopp memperoleh bounty sebesar 200.000.000 Berry, dan itu terus meningkat pesat hingga mencapai 500.000.000 Berry di Arc Wano Country.

BERITA TERKAIT
Penjelasan kekuatan Roronoa Zoro One Piece, King of Hell!
Kekuatan Nico Robin One Piece: Ancaman terbesar Pemerintah Dunia

Kekuatan Usopp One Piece

Kekuatan Usopp One Piece
Kredit: Toei Animation

Usopp adalah penembak jitu yang sangat terampil. Sejak awal seri, dia terbukti mewarisi keterampilan penembak jitu ayahnya, Yasopp.

Keterampilan itu juga didukung kemampuan Kenbushoku Haki yang memberi penggunanya indra keenam dan memungkinkan mereka merasakan kehadiran, kekuatan, dan emosi orang lain.

Dengan segala keahliannya yang dikombinasikan dengan amunisi unik, seperti Firebird Star, Usopp dapat menghasilkan kerusakan dahsyat dalam pertarungan jarak jauh.


Senjata Usopp


Ginga Pachinko

Kredit: Toei Animation

Ketapel juga dikenal sebagai “Ginga Pachinko”, adalah senjata pertamanya dalam pertempuran dengan berbagai jenis amunisi. Tak jarang ia juga menggunakan telur untuk membutakan lawan dan melempar batu setiap kali amunisinya habis.


Kabuto

Kredit: Toei Animation

Di Arc Enies Lobby, Usopp memperkenalkan senjata baru, “Kabuto”, ketapel keduanya dengan ciri khas lima tali yang terhubung ke tongkat panjang. Senjata ini memiliki kekuatan yang jauh lebih besar daripada Ginga Pachinko karena ditenagai oleh Skypiean Dial.

Jangkauannya sangat besar, tak jarang Usopp dapat menggunakannya untuk menyerang target dengan cukup akurat dari jarak yang tampaknya mustahil.

Cara kerja sebenarnya dari Kabuto tidak diketahui, kecuali fakta bahwa lima tali dapat meningkatkan stabilitas dan jangkauan.


Kekuatan Sanji One Piece: Pencipta Black Leg Style dari North Blue

Kuro Kabuto

Kredit: Toei Animation

Setelah timeskip, dia menggunakan ketapel baru yang disebut “Kuro Kabuto”. Senjata ini masih mempertahankan desain lima tali, namun memiliki warna hitam dan ukuran yang lebih kecil.


Kuro Kabuto versi upgrade

Kredit: Toei Animation

Kabuto versi upgrade ini memiliki kemampuan “Kuro Kabuto Chomping Grass” yang mengubah bentuknya menjadi lebih kuat dan lebih besar. Setelah diberi air, Kabuto memakan benda apa pun yang ada di sekitarnya untuk digunakan sebagai amunisi. Di Punk Hazard Arc, teknik itu memungkinkan Usopp untuk menangkap Caesar, bersama dengan Buffalo dan Baby 5.


Green Pop

Kredit: Toei Animation

Setelah dua tahun pelatihan, Usopp mampu memanfaatkan benih khusus yang disebut Pop Green sebgai amunisi senjatanya. Amunisi tersebut bakal tumbuh menjadi tanaman super saat mencapai target.

Ada berbagai jenis tanaman dengan sifat unik dan kemampuan yang tidak biasa untuk mengakomodasi berbagai situasi pertempuran.

Ini pertama kali ditunjukkan ketika ia mengalahkan beberapa Kru Topi Jerami palsu. Di Arc Fishman Island, dia juga berhasil menyelamatkan kru dan Thousand Sunny dari reruntuhan batu besar.

Dalam pertempuran lain dengan beberapa antek Bajak Laut New Fish-Man, Usopp juga terlihat menggunakan jenis Pop Green yang membuat rebung muncul dari tanah dan berfungsi menusuk musuh-musuhnya.


Ikuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Urutan nonton One Piece, kalian harus jajal!