Program baru PB ESI akan segera hadir!

Sebagai lembaga yang menjadi wadah scene esports di Indonesia, Pengurus Besar Esports Indonesia atau PB ESI membantu berbagai elemen di dalam ekosistem esports.

Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) bertekad untuk terus meningkatkan ekosistem esports Tanah Air yang diyakini dapat memberikan wadah, wawasan baru, serta manfaat bagi atlet-atlet esports Indonesia, salah satunya dengan menghadirkan program konsultasi hukum.

Berbicara mengenai esports sebagai sebuah olahraga, tentu ada regulasi atau peraturan tentang berbagai hal yang terjadi di dalam scene esports. Tidak hanya di Indonesia, hal tersebut berlaku di semua negara di seluruh dunia.

Karena itu, program baru PB ESI digagas menjadi sebuah sarana bagi setiap elemen di dalam ekosistem esports Indonesia untuk semakin memahami pentingnya hal-hal terkait hukum.

BERITA TERKAIT PB ESI LAINNYA
PB ESI dan Akademi GarudaKu buka peluang kerja sama esports dengan pemerintah Amerika Serikat
Misi besar PB ESI 2024 terungkap!
Timnas Esports Indonesia juara umum SEA Games, PB ESI terima penghargaan

Tingkatkan pemahaman akan hukum keolahragaan, program baru PB ESI Thursday I’m In Law siap diluncurkan

PB ESI, Bambang Sunarwibowo, Pelepasan Atlet SEA Games 2023
Kredit: ONE Esports

Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) akan menghadirkan program konsultasi hukum bertajuk Thursday I’m In Law.

Program konsultasi hukum ini diyakini dapat memberikan pemahaman akan hukum keolahragaan esports serta pemahaman kepada atlet esports untuk mengenali hak-hak mereka.

Salah satu hak tersebut adalah mendapatkan gaji dari tim yang diperkuat oleh mereka. Memang, masalah gaji kerap menjadi perdebatan terkait hukum di esports.

Ketua Harian PB ESI, Komisaris Jenderal Polisi Drs. Bambang Sunarwibowo, S.H., M.Hum., meyakini bahwa program Thursday I’m In Law dapat menambah wawasan atlet esports mengenai pemahaman akan hukum keolahragaan esports.

SEA Games, PB ESI
Dhonazan Syahputra/ONE Esports

“Sebagai organisasi yang memiliki komitmen tinggi serta kepedulian terhadap kemajuan esports di Indonesia, PB ESI meyakini bahwa program Thursday I’m In Law dapat memberikan pemahaman kepada atlet-atlet esports akan pentingnya hukum keolahragaan esports serta mengenali hak-hak yang wajib diterima oleh atlet esports,” ucap Bambang Sunarwibowo.


Program konsultasi hukum Thursday I’m In Law berlangsung setiap hari Kamis, di mana para atlet dapat berkunjung ke kantor PB ESI untuk berkonsultasi atas masalah hukum yang dihadapinya bersama Bidang Hukum dan Legalitas PB ESI serta K-CASE Lawyer sebagai mitra.

Kabid Hukum dan Legalitas PB ESI, Yudistira Adipratama, S.H., L.L.M., menyatakan bahwa program baru PB ESI ini dilandasi akan fenomena-fenomena yang terjadi terkait masalah hukum di esports yang pada waktu tertentu muncul di media sosial.

“Kami menjalankan program Thursday I’m In Law berdasarkan temuan-temuan yang kami dapatkan, baik temuan dari media sosial maupun dari atlet-atlet esports yang menghubungi kami,” ucap Yudistira.

“Mayoritas temuan yang kami dapatkan mengenai permasalahan hak-hak atlet esports yang belum dipenuhi, salah satunya mengenai gaji atlet yang belum terbayarkan. Dengan kehadiran program Thursday I’m In Law, kami optimistis dapat memberikan bantuan hukum secara maksimal serta memberikan edukasi hukum kepada atlet-atlet esports,” pungkasnya.

Yudistira menambahkan bahwa para atlet yang hendak berkonsultasi hukum dapat meminta untuk dirahasiakan identitasnya apabila isu hukum yang hendak disampaikan bersifat personal atau berpotensi buruk terhadap karir profesional atlet-atlet di masa mendatang.

kuti akun resmi ONE Esports di FacebookInstagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA : IESF WEC 2024: Daftar game yang diikuti timnas esports Indonesia